Bikin Ngiler! Makanan Ini Harus Dicoba Kalau Datang ke Solo

Sate Kambing Buntel
Tangkapan Layar (instagram: @j1rapaahsfoods)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sate Kambing Buntel Mbok Galak merupakan salah satu kuliner yang bisa anda temukan saat berkunjung ke Kota Surakarta, atau lebih dikenal dengan sebutan kota Solo.

Ketika mendengar kata “Galak” di nama makanan ini, pasti berpikir kalau penjualnya memiliki pelayanan yang tidak ramah. Namun, ketika anda berkunjung ke tempat makanan tradisional satu ini, justru yang akan terima adalah pelayanan yang sangat ramah.

Objek wisata kuliner ini terletak di Jl. Ki Mangun Sarkoro No. 112, di wilayah kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Banjarsari, Surakarta. Sesuai dengan namanya, tempat ini menawarkan hidangan utama berupa sate buntel. Kelezatannya telah mendapat reputasi yang sangat baik dikalangan penggemar kuliner, khususnya para pecinta masakan daging kambing.

BACA JUGA: Sebagai Ikon Kuliner Yogyakarta Sate Klathak Inspirasi Ekomoni Lokal

Sate Kambing Buntel

Melansir dari hartonotradecenter, Sate buntel adalah sajian yang terdiri dari daging kambing yang dipotong-potong dan dibungkus dengan lapisan lemak tipis. Potongan daging tersebut cukup tebal dan besar, sehingga diperlukan beberapa sayatan untuk memastikan matangnya daging secara optimal saat dipanggang atau dibakar.

Lapisan lemak tipis yang berfungsi sebagai pembungkus juga turut terbakar, memberi pengalaman aroma yang memikat selera pengunjung. Saat disajikan, makanan ini ditemani dengan sambal, potongan bawang merah, dan bumbu kecap. Anda akan mendapatkan dua tusuk sate yang dililitkan pada bilahan bambu dalam satu porsi. Anda juga dapat menambahkan jeruk nipis, daun kol, dan cabe rawit yang telah disediakan pada piring yang berbeda.

Tidak hanya menyajikan sate buntel, tempat kuliner Sate Buntel Mbok Galak memiliki beragam menu lain dengan cita rasa yang tidak kalah lezat. Mulai dari sate kambing biasa, gule, tongseng, tengkleng, nasi goreng jeroan, dan berbagai hidangan lain yang dapat anda nikmati ketika berkunjung ke Solo.

BACA JUGA: Resep Tengkleng Bu Edi, Legendaris di Solo

Warung makan ini pertama kali beroperasi pada tahun 1983, dan selalu mengutamakan pemilihan kambing yang berusia kurang dari satu tahun. Oleh karena itu, tidak heran jika dagingnya selalu empuk dan tidak kenyal.

Selain itu, aroma prengus atau bau amis yang seringkali melekat pada daging kambing tidak tercium sama sekali.

Anda bisa menikmati Sate Kambing Mbok Galak seharga Rp 45.000 hingga Rp 80.000 per menu sudah termasuk nasi putih dan minuman. Yang perlu anda ketahui juga, satu porsi dari menu ini dapat dinikmati oleh dua orang. Jadi, Sate Kambing Buntel Mbok Galak dapat menjadi rekomendasi sebagai penolong lapar ketika berkunjung ke Kota Batik ini.

(Vini/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Screenshot_20250126_085201_Chrome
Ini 5 Poin Kerjasama yang Disepakati Indonesia dan India
6 Polisi Diperiksa Terkait Kematian Darso
Status Masih Saksi, 6 Polisi Diperiksa Terkait Kematian Darso
makan bergizi gratis-11
Makan Bergizi Gratis Dibawa Pulang Selama Bulan Puasa
makan bergizi gratis-10
Menu Makan Bergizi Gratis Selama Ramadhan: Ada Kurma dan Susu
benjamin-sesko-sloevnia-2024-1719741056-141237
Benjamin Sesko Pilih Arsenal, Transfer Januari Diperkirakan Sulit Terwujud
Berita Lainnya

1

Jadi Grup Band Pembuka Sebelum Bernadya, The Timun Hanken Guncang SMA BPP

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Fetty Anggraenidini Bertemu Warga Rancamaya Kota Bogor Sosialisasikan Perda Nomor 5
Headline
ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri
Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri
Akses SATUSEHAT Mobile
Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!
Tokoh Militan JI Hambali Masih Berstatus Sebagai WNI
Menko Yusril Pastikan Tokoh Militan JI Hambali Masih Berstatus Sebagai WNI
25madison5
Juarai Australian Open 2025, Madison Keys Ukir Sejarah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.