Bermain Imbang dengan Arab Saudi, Australia Naik Peringkat Kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Australia Naik Peringkat Kedua Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Australia Naik Peringkat Kedua Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tim nasional Australia naik ke peringkat kedua Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang juga dihuni Indonesia, seusai bermain imbang 0-0 dengan Arab Saudi pada laga di Stadion Rectangular Melbourne, Kamis.

Dikutip dari laman FIFA, hasil itu membuat Australia sudah mengoleksi enam poin dari lima pertandingan. Mereka tepat berada di bawah pemimpin klasemen sementara Jepang yang mengantongi 10 poin dari empat laga.

Sementara Arab Saudi kini bertengger di peringkat ketiga, juga dengan enam poin dari lima pertandingan tetapi kalah selisih gol (-1) dari Australia (+1).

Secara berturut-turut, posisi kelima sampai keenam Grup C diisi Bahrain (lima poin, empat laga), Indonesia (tiga poin, empat laga) dan China (tiga poin, empat laga).

Dalam laga Australia kontra Arab Saudi, laman pencatat statistik sepak bola Fotmob.com menyatakan bahwa secara keseluruhan Arab Saudi lebih menguasai pertandingan yakni 58 persen.

Akan tetapi, Australia lebih banyak melepaskan tendangan (13 kali, dua tepat ke gawang) daripada lawannya (tiga kali, satu tepat ke gawang).

BACA JUGA: Luapan Hati Robi Darwis Usai Dipanggil Timnas Indonesia

Arab Saudi juga lebih baik dari segi operan dibandingkan Australia. Perbandingannya, 395 umpan sukses (80 persen) milik Arab Saudi dan 270 operan berhasil (75 persen) dari Australia.

Berikutnya di Grup C, Australia akan bertandang ke Bahrain untuk menghadapi tuan rumah pada Rabu (20/11) dini hari WIB.

Adapun Arab Saudi akan berkunjung ke Jakarta untuk menghadapi tim nasional Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (19/11).

 

(Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pamali Sunda
6 Pamali Makanan di Sunda: Dari Cobek hingga Pisang, Apa Maknanya?
upaya mendikdasmen atasi angka bunuh diri pelajar
Mendikdasmen Siapkan Strategi Cegah Pelajar Bunuh Diri!
Justus Steakhouse Bandung
Dapatkan Steak Premium di Justus Steakhouse Dengan Promo Ini!
Capim KPK Janjikan Gebrakan Pencegahan Tipikor Sejak Dini
Pemilu 2024 netralitas asn
DPC PDIP Kota Tangerang Minta ASN/TNI/POLRI Patuhi Putusan MK No136/2024
Berita Lainnya

1

Sopir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
OJK Judi Online
OJK Minim Peran dalam Pemberantasan Judi Online, Primus: "Jangan-jangan banyak yang terlibat?"
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!
mahasiswi ITB meninggal
Mahasiswa ITB Tewas Mengenaskan di Parkiran Apartemen Jatinangor!
Pemain Timnas indonesia yang dicoret Shin Tae-yong
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!