Benarkan Ada Drakor Parasyte: The Grey 2? Ini Kata Sutradara!

Penulis: Anisa

drakor Parasyte The Grey-3
(Wikipedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sutradara Yeon Sang-ho akhirnya buka suara mengenai drakor Parasyte: The Grey season 2. Ia mengaku sudah memiliki plot untuk musim kedua serial terbarunya itu, terutama setelah kemunculan aktor Jepang di akhir episode musim pertama.

Meski sudah memiliki ide cerita, Yeon Sang-ho menyatakan belum ada konfirmasi dari rumah produksi untuk melanjutkan Parasyte: The Grey ke musim selanjutnya.

Adegan akhir drakor ini ditandai adanya kemunculan Shinichi Izumi yang diperankan Masaki Suda. Ia muncul di akhir episode enam untuk bertemu Choi Jun-kyung (Lee Jung-hyun), pimpinan Team Grey.

Namun, menjelang musim pertama drakor Parasyte: The Grey berakhir, Shinichi diperkenalkan sebagai jurnalis bahkan ahli yang sangat memahami situasi terkait parasit. Dia memiliki informasi sangat penting terkait makhluk asing yang membahayakan manusia tersebut.

Tidak hanya itu, pengambilan gambar berfokus pada tangan kanan Shinichi mengisyaratkan kemunculan Migi. Migi merupakan parasit yang hidup dalam tubuhnya, sama seperti Heidi dalam Jeong Su-in (Jeon So-nee).

BACA JUGA: Sinopsis Drakor Parasyte: The Grey, Adaptasi dari Komik Jepang!

Kemunculannya ini membuktikan kisah Jeong Su-in dan Shinichi sesungguhnya dalam kontinuitas yang sama meski tidak bersinggungan dalam musim pertama Parasyte: The Grey.

Sehingga, kemunculan Shinichi bisa jadi pintu mengembangkan lebih lagi semesta tersebut. Shinichi bisa bantu Team Grey bahkan Jeong Su-in mempelajari parasit, seperti yang ia banyak pelajari.

Sebelumnya, para pemain mengatakan nasib drakor ini ada di tangan penonton. Oleh sebab itu, mereka meminta penonton memberikan dukungan dan banyak cinta untuk serial tersebut.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.