Barang Bajakan di Mangga Dua Disorot AS, Kemenperin Singgung Lemahnya Permendag

Barang Bajakan di Mangga Dua Disorot AS, Kemenperin Singgung Lemahnya Permendag
Penjual Sepatu dan Sendal di Pasar Pagi Mangga Dua (flickr)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Peredaran barang bajakan yang terjadi di Mangga Dua, Jakarta direspon Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Seperti diketahui, Isu mengenai barang bajakan yang banyak beredar di Mangga Dua disorot dalam laporan tahunan 2025 National Trade Estimate Report on Foreign Trade Barriers oleh Kantor Perwakilan Dagang Amerika Serikat (USTR).

Laporan tersebut menyoroti pelanggaran hak kekayaan intelektual (HKI) dan hambatan dagang yang mengganggu akses pasar perusahaan AS di Indonesia.

Baca Juga:

Bea Cukai Gelar Razia Barang Impor di ITC Mangga Dua, Sejumlah Barang Dagangan Disita

Bahaya Penggunaan Software Bajakan, Bisa Curi Data!

Barang Bajakan yang Beredar Berasal dari Impor

Juru Bicara Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arif engataan, sebagian besar barang bajakan yang beredar di Indonesia berasal dari impor, baik melalui jalur biasa maupun e-commerce, dengan memanfaatkan gudang Pusat Logistik Berikat (PLB).

Untuk mencegah peredaran barang-barang ini, Kemenperin menekankan pentingnya regulasi yang mengharuskan importir dan penjual barang impor di e-commerce untuk memiliki sertifikat merek dari prinsipal.

Melalui Permenperin tersebut, importir yang tidak memiliki sertifikat merek tidak akan mendapatkan rekomendasi impor dari Kemenperin untuk produk tekstil dan produk tekstil (TPT), tas, dan alas kaki. Dengan kebijakan ini, importir nakal tidak dapat memasukkan produk ilegal tanpa sertifikat merek dari prinsipal.

Namun, implementasi kebijakan ini menghadapi tantangan. Salah satunya terikat lemahnya regulasi impor yang memungkinkan importir tidak memenuhi kewajiban sertifikat merek, sehingga barang bajakan mudah masuk ke Indonesia.

Febri menjelaskan bahwa meskipun Permenperin No. 5 Tahun 2024 sudah diterbitkan, regulasi tersebut tidak bertahan lama karena ada perubahan pada Permendag yang menjadi dasar hukum kebijakan tersebut.

Permendag

Permendag No. 36 Tahun 2024 yang semula mengatur hal ini, diubah menjadi Permendag No. 8 Tahun 2024 pada Mei 2024, yang menghilangkan kewajiban bagi importir untuk menyampaikan sertifikat merek.

“Akibat perubahan tersebut, barang bajakan kembali mudah masuk ke Indonesia, terutama dari importir yang tidak memegang sertifikat merek,” kata Febri.

Namun Permenperin No.5 juga tidak disukai importir nakal yang ingin mengimpor barang bajakan masuk Indonesia. Kebijakan ini juga kurang mendapat dukungan dari kementerian dan lembaga lain, yang malah meminta diskresi dan relaksasi penerapan kebijakan tersebut.

Tanpa regulasi yang mewajibkan importir memiliki sertifikat merek dari prinsipal atau pemegang merek, barang bajakan dapat dengan mudah masuk ke Indonesia. Oleh karena itu, peredaran barang bajakan masih banyak terjadi, terutama di Mangga Dua, yang juga tercatat dalam laporan tahunan USTR.

Kemenperin juga menilai bahwa upaya pengawasan dan penindakan barang bajakan di pasar domestik tidak akan efektif karena besarnya volume barang bajakan yang masuk dan luasnya pasar Indonesia.

Selain itu, penindakan berdasarkan delik aduan juga sulit dilakukan karena sebagian besar pemegang merek atau prinsipal berada di luar negeri.

“Menindak barang bajakan yang sudah beredar dalam volume besar di pasar domestik yang luas tentu bukanlah pekerjaan mudah. Oleh karena itu, kami mendorong agar pencegahan dilakukan lebih dini melalui regulasi impor, bukan hanya penindakan di pasar domestik,” kata Febri.

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film conclave
Film Conclave Meroket Usai Paus Meninggal, Cek Sinopsisnya!
BYD Black Myth: Wukong
Mobil Konsep BYD Black Myth: Wukong Jadi Primadona di Shanghai Auto Show 2025
Manhwa
5 Rekomendasi Manhwa yang Tak Kalah Seru dari Solo Leveling
Judi Sabung Ayam
Digerebek Polisi, Anggota DPRD Asahan Bantah Terlibat Judi Sabung Ayam
sekolah Rakyat Cirebon
Pemkab Cirebon Siapkan Lahan 5,7 Hektar untuk Sekolah Rakyat, Ini Lokasinya!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Sebuah Bangunan Hangus Terbakar di Jalan Pahlawan Bandung

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Barcelona vs Real Mallorca Selain Yalla Shoot

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Getafe vs Real Madrid Selain Yalla Shoot
Prediksi-Skor-Inter-Milan-vs-Arsenal-UEFA-Champions-League-Musim-2024-2025-07-November-2024
Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2
SMAN 1 Bandung banding
Pemprov Jabar Ajukan Banding ke PTTUN, Dedi Mulyadi Pasang Badan Lawan PLK Demi SMAN 1 Bandung!
Lexus LX 600
Lexus LX 600 Milik Dedi Mulyadi Tunggak Pajak Rp 42 Juta, Spesifikasi Ngeri!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.