SAMARINDA, TEROPONGMEDIA.ID — Seorang balita laki-laki berusia 5 tahun asal Samarinda, membuat geger karena aksinya menyetir mobil operasional PLN hingga menabrak kendaraan lain di sekitarnya.
Video bocah yang menggunakan mobil tersebut terunggah pada linimasa media sosial @memomedsos. Dalam video itu, dinarasikan seorang balita 5 tahun mengemudikan mobil PLN berakhir menabrak sepeda motor milik warga.
Insiden yang membuat tercengang itu, tepatnya terjadi di kawasan Sungai Dama Samarinda,. Kalimantan Timur. Sontak, warga yang melihat aksi itu berupaya mengejar mobil PLN yang menabrak kendaraan warga lain.
BACA JUGA: Viral! Jusuf Hamka Bagi-Bagi THR, Tabiat Pelit Terlihat?
“Sopirnya nggak tahu ke mana ni,” ucap warga dalam video tersebut yang menanyakan keberadaan sopir asli mobil tersebut.
Tak disangka, mobil yang menabrak itu dikemudikan oleh seorang balita berusia 5 tahun.
Ramai-ramai warga mendatangi balita itu. Terlihat balita mengalami shock berat usai menabrak. Warga pun bertanya-tanya, bagaimana balita itu bisa mengemudikan mobil milik PLN.
Netizen yang melihat unggahan viral itu pun merasa terkejut sekaligus heran, melihat seorang anak 5 tahun mengemudikan sebuah mobil.
Melihat insiden itu, perlunya pengawasan orang tua yang ketat dalam pergerakan setiap anak demi keamanan dan tidak merugikan sekitar lingkungan.
(Saepul/Aak)