Apple Event Scary Fast Digelar, Chipset M3 Makin Disorot!

Penulis: Anisa

Apple event scary fast
(VOI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pada Selasa (31/10/2023) terdapat Apple event scary fast membuka tirai inovasi terbaru mereka.

Sebagai pionir dalam dunia teknologi, Apple memperkenalkan berbagai produk canggih. Tapi sorotan utama jelas pada chipset terbaru mereka yaitu M3.

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi dengan cermat pengumuman-pengumuman penting yang membuat Chipset M3 layak diperhitungkan.

Chipset M3

Apple event scary fast dimulai dengan pemaparan detail tentang chipset M3, yang telah lama menjadi bahan spekulasi di dunia maya.

Selain itu, Apple juga memperkenalkan tiga varian chipset M3: M3, M3 Pro, dan M3 Max. Mereka menggambarkannya sebagai “chip komputer pribadi pertama” dengan teknologi fabrikasi 3 nanometer yang memastikan efisiensi luar biasa.

Chipset M3 tidak hanya menjanjikan “CPU yang lebih cepat dan efisien,” tetapi juga hadir dengan GPU terbaru yang mendukung ray tracing dan mesh shading.

Fitur terobosan lainnya adalah Dynamic Caching yang memungkinkan optimalisasi memori selama penggunaan perangkat.

Chip M3 Apple menawarkan memori terpadu hingga 128 GB, sementara M3 Max hadir dengan 92 miliar transistor, GPU 40 inti, dan CPU 16 inti.

Inovasi ini menandai langkah besar dalam menghadirkan performa tanpa kompromi di dunia komputasi pribadi.

BACA JUGA: Produk Ini yang Akan Meluncur di Apple Event Scary Fast

iMac 24 Inci

Apple juga mengumumkan pembaruan pada lini iMac 24 inci mereka. Dengan kehadiran chipset M3, iMac ini menawarkan kinerja dua kali lipat dari pendahulunya yang menggunakan M1.

Layar Retina 4,5K dengan lebih dari 1 miliar warna, dukungan Wi-Fi 6E, dan webcam 1080p menjadikan iMac ini sebagai ‘all in one PC paling populer’ menurut Apple.

Selain performa, iMac hadir dalam tujuh warna yang mencolok, menambahkan sentuhan estetika pada fungsionalitasnya. Aksesori serasi dengan warna iMac, menciptakan pengalaman pengguna yang serba serasi.

MacBook Pro M3

Tidak hanya iMac, dalam apple event Scary Fast ini juga terdapat MacBook Pro 14 dan 16 inci dengan chipset M3 Pro atau M3 Max.

Layar Mini LED, kamera 1080p, sistem suara enam speaker, dan masa pakai baterai 22 jam menjadi daya tarik utama. MacBook Pro M3 tersedia dalam warna hitam pekat dan perak, dengan opsi tanpa Touch Bar.

Model entry-level menawarkan kinerja 60 persen lebih cepat dari pendahulunya, menggantikan MacBook Pro 13 inci.

Keputusan Apple untuk menghentikan Touch Bar menunjukkan respon yang tepat terhadap kebutuhan pengguna.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.