Antisipasi Bencana, DSDABM Kota Bandung Lakukan Pembersihan Sungai

DSDABM Kota Bandung
Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Bandung, memanfaatkan musim kemarau untuk mengeruk sedimentasi di sejumlah bantaran sungai. (Foto: Humas Pemkot Bandung

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Bandung, memanfaatkan musim kemarau untuk mengeruk sedimentasi di sejumlah bantaran sungai.

Kepala DSDABM Kota Bandung Didi Ruswandi mengatakan, pengerukan skala besar berada di kawasan Gedebage. Yakni dengan melakukan normalisasi Sungai Cinambo dan Sungai Cipamulihan.

“Perawatan sungai terus kita lakukan, skala besarnya ada di Sungai Cipamulihan dan Cinambo Gedebage. Lalu Sungai Cikendal di kawasan Kelurahan Cigondewah dan beberapa sungai lainnya,”kata Didi Ruswandi, Jumat (1/9/ 2023).

Menurut ia, proses normalisasi sungai meliputi pembersihan, dan pendalaman. Pekerjaan terbesarnya, adalah pengerukan sampah. Terbanyak berada di kawasan Cigondewah.

“Sampah itu paling banyak, khususnya di Sungai Cikendal di belakang SMPN 55. Kemudian juga Sungai Citarip sampahnya banyak. Yang kita lakukan adalah dengan membuat bangunan pembagi, dengan harapan sampah-sampah ini bisa terbagi,” ucapnya.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Manfaatkan Musim Kemarau untuk Pembersihan Sungai

Didi mengungkapkan, normalisasi sungai sebagai upaya pemerintah dalam menjaga lingkungan. Selain mengantisipasi bencana banjir, aliran sungai memiliki fungsi untuk irigasi atau pengairan sawah.

“Kalau sampah, kita pisahkan untuk diteruskan ke tempat pembuangan sementara, lalu ke tempat pembuangan akhir. Nah untuk sedimen, kebetulan kita lagi bikin kolam retensi di Rancabolang tiga. Kita arahkan ke sana,” ungkapnya. 

Didi menambahkan, kegiatan normalisasi sungai merupakan aktivitas rutin yang dilakukan jajarannya.

“Tidak harus selalu menunggu musim kemarau tiba untuk melaksanakannya,” pungkas Didi.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.