Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Fetty Anggraenidini Hadiri Rembuk Pemuda di Bogor

Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Hadiri Rembuk Pemuda di Bogor
Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat, Fetty Anggraenidini (dok. Fetty Anggraenidini)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gerakan kepemudaan, Rembuk Pemuda menggelar Bogor Berembuk bertema “Kolaborasi Perempuan Lintas Generasi untuk menggapai Indonesia Emas 2045” bertempat di Hagu Coffe & Space Bogor.

Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Fetty Anggraenidini mengaku senang dapat hadir dalam acara tersebut.

“Senang sekali, acara yang digelar oleh Rembuk Pemuda ini menjadi wadah luar biasa bagi pemuda-pemudi Jawa Barat dari berbagai generasi untuk bertukar pandangan memperkuat jaringan, dan merumuskan langkah bersama menuju Indonesia lebih inklusif dan berdaya,” kata Fetty.

Fetty pun berharap, kolaborasi antara pemuda-pemudi bisa terus membawa semangat positif bagi pemuda-pemudi Jawa Barat dan dapat menginspirasi langkah yang nyata untuk Indonesia yang lebih maju.

“Semoga kolaborasi ini terus membawa semangat perubahan positif dan menginspirasi langkah-langkah nyata untuk Indonesia yang lebih maju,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua panitia Bogor Berembuk, Muhammad Yusril mengatakan kegiatan tersebut memfasilitasi dialog antara perempuan dari berbagai generasi.

Agar bisa merumuskan strategi untuk meningkatkan peran perempuan untuk membangun Indonesia yang lebih maju, setara dan inklusif.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Siapkan 190 Ribu Suplemen Bagi Petugas Pilkada 2024

“Acara ini dihadiri oleh lebih dari 50 peserta dari berbagai kalangan, termasuk stakeholder perempuan dari lintas generasi, akademisi, pengusaha, pelajar serta aktivis,” katanya

Dirinya pun menyebut dalam kegiatan tersebut, peserta berbagi pengalaman, inspirasi dan gagasan tentang cara perempuan berperan diberbagai sektor kehidupan. Hal tersebut sebagai salah satu upaya untuk mencapai Indonesia Emas tahun 2045.

“Acara utamanya itu diskusi bersama tokoh-tokoh perempuan inspiratif seperti anggota Dewan, influencer hingga duta perempuan,” pungkasnya.

 

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cr=t_0,w_100
Dustin Poirier Umumkan Laga Terakhir di UFC 318 Kontra Max Holloway
1972564
Montoya: Sergio Perez dan Zhou Guanyu Pilihan Ideal untuk Cadillac di F1 2026
c (3)
Novak Djokovic Isyaratkan Madrid Open 2025 Jadi Penampilan Terakhirnya
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Piala Sudirman 2025, Indonesia Menang Telak 5-0 atas Inggris
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 28 April 2025
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Alex Marquez Raih Kemenangan Perdana MotoGP, Ukir Sejarah Keluarga di Jerez
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.