Alter Ego Resmi Hadirkan Wajah Baru di MPL ID S13

Alter Ego MPL ID S13
Alter Ego MPL ID S13 (IG Alter Ego)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tanggal 20 Januari menjadi hari yang dinantikan oleh para penggemar Alter Ego dan seluruh komunitas Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID S13).

Pada hari itu, roster Alter Ego MPL ID S13 akhirnya diumumkan secara resmi. Dari daftar pemain dan staf pelatih yang diungkap, terlihat banyak wajah baru yang siap menyemarakkan pertarungan di musim ini.

Secara keseluruhan, pengumuman roster Alter Ego ini membawa kejutan dan antusiasme tinggi bagi AlterChamps.

Meskipun beberapa nama telah bocor sebelumnya, tetapi kehadiran para pemain baru ini memberikan nuansa “harapan baru” yang membara bagi tim Alter Ego.

Dari daftar pemain yang diumumkan, tampak beberapa nama baru yang memperkaya kekuatan tim. Pemain-pemain seperti Tazz, Haiz Amor, Roundel, dan Cr1te menjadi sorotan utama.

Menariknya, Munster, yang sebelumnya berasal dari tim MDL, juga ikut meramaikan susunan pemain baru Alter Ego. Mereka akan bergabung dengan beberapa wajah lama seperti PAI, Rasy, Nino, dan REKT, membentuk kolaborasi yang menjanjikan.

BACA JUGA: Top 10 Hero Mobile Legends Paling Sering Dibanned di Season 31

Roster Lengkap Alter Ego MPL ID S13:

1. PAI
2. Rasy
3. Nino
4. REKT
5. Munster
6. Roundel
7. Haizz
8. Cr1te
9. Tazz
Staf Pelatih dan Manajemen

Selain pemain, jajaran staf pelatih juga mengalami penambahan yang signifikan. Nafari dan Aarss yang telah menjadi bagian dari tim sejak musim sebelumnya akan diperkuat oleh Aldo, seorang analis berpengalaman yang sebelumnya pernah menjadi pelatih di tim ONIC Esports dan Bigetron Alpha.

Keberadaan Aldo di dalam tim diharapkan dapat membawa perspektif baru dan strategi yang lebih matang. Selain Aldo, Alter Ego juga memperkenalkan Aces sebagai manajer baru mereka.

Dengan kekuatan baru di jajaran manajemen, tim ini semakin lengkap untuk menghadapi segala tantangan di MPL ID S13.

Dengan komposisi baru ini, penggemar Alter Ego tentu tak sabar untuk menyaksikan penampilan tim kesayangan mereka di musim terbaru MPL ID.

CEO RRQ dan Bigetron Esports, Andrian Pauline dan Edwin Chia, bahkan menyebut Alter Ego sebagai salah satu kekuatan yang patut diwaspadai di musim mendatang.

Dengan harapan baru, wajah-wajah baru, dan pengalaman yang melimpah, Alter Ego siap menggebrak panggung MPL ID S13 dan membuktikan diri sebagai tim yang tak tergoyahkan di dunia Mobile Legends Indonesia.

Para AlterChamps pun telah menanti-nantikan pertarungan seru yang akan dihadirkan oleh tim kesayangan mereka.

 

(Mahendra/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Resmi! Persib Bandung Datangkan Igor Tolic
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?
BWF Zhang Zhi Jie
BWF Buka Suara Soal Insiden Meninggalnya Zhang Zhi Jie
BTS Obor Olimpiade Paris 2024
Kim Seokjin BTS Ikut Bawa Obor Olimpiade Paris 2024
Kalahkan Austria 1-2 Turki Tantang Belanda
Melaju Kalahkan Austria 1-2 Turki Tantang Belanda di Perempat Final Euro 2024