Alasan Samsung Galaxy S23 Ultra Masih Seksi di Pasaran

Penulis: Anisa

Samsung Galaxy S23 Ultra-5
(Samsung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Samsung Galaxy S23 Ultra memang sudah lama rilis, tetapi tetap menjadi pilihan utama bagi pecinta fotografi yang menginginkan pengalaman memotret gambar yang menawan.

Kunci keunggulan Samsung Galaxy S23 Ultra terletak pada lima kamera dengan spesifikasi gahar yang disematkan. Simak penjelasan berikut untuk mengetahuinya!

1. Resolusi Kamera yang Tinggi

Resolusi kamera dalam seri ini meningkat menjadi 200 MP (f/1.7) dari generasi sebelumnya. Selain itu, terdapat tiga kamera lainnya, yakni kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), kamera telephoto 10 MP (f/2.4, 3x optical zoom), dan kamera periscope telephoto 10 MP (f/4.9).

2. Kemampuan Zoom Optik

Samsung seri ini menawarkan kemampuan zoom optik yang sulit disaingi. Dengan kamera periscope yang mendukung 10x optical zoom, pengguna dapat dengan mudah mendekati objek dari jarak jauh.

Hal ini memberikan kebebasan untuk mengeksplorasi objek foto dari berbagai sudut dan jarak.

BACA JUGA: Harga Samsung Galaxy S23 Ultra Februari 2024 Turun!

3. Fitur-Fitur Fotografi Canggih

Samsung Galaxy S23 Ultra lengkap dengan beragam fitur fotografi canggih yang meningkatkan pengalaman pengguna. Fitur-fitur seperti Expert RAW, autofocus cepat, Super HDR, Bokeh Engine 2, Mega Low light photography, dan Detail Enhancer, semua terancang untuk memberikan hasil foto yang optimal dalam berbagai kondisi pencahayaan.

4. Performa Tinggi dan Dapur Pacu yang Handal

Tidak hanya unggul dalam fotografi, Samsung seri ini juga menawarkan performa tinggi dan dapur pacu yang handal. Memiliki chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy dan NPU yang lebih optimal, smartphone ini mampu menjalankan berbagai aplikasi dan tugas dengan lancar dan responsif.

Pemilik Samsung Galaxy S23 Ultra dapat menikmati pengalaman pengguna yang luar biasa dalam memotret foto dan merekam video. Dengan dukungan teknologi optical zoom yang andal dan beragam fitur fotografi canggih, pengguna dapat dengan mudah menghasilkan foto-foto berkualitas profesional tanpa harus membawa peralatan fotografi yang besar dan berat.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
csm_2025_01_30-adnan-indah_8f725331ce
Tiga Wakil Ganda Indonesia Tembus Perempat Final Thailand Open 2025
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.