Ahmad Syaikhu Angkat Isu Perceraian, “Repeh Rapih” Jawa Barat Terancam

Ahmad Syaikhu isu perceraian debat kedua
Ahmad Syaikhu angkat isu perceraian di Jawa Barat beserta solusinya. (Foto: Dadi/TM)

Bagikan

CIREBON, TEROPONGMEDIA.IDAhmad Syaikhu, calon gubernur Jawa Barat nomor urut 3, dalam debat Pilkada Jawa Barat putaran ke dua, menyoroti isu perceraian, seraya menawarkan solusi yang berakar pada nilai budaya dan agama.

Jawa Barat dengan segala potensi budaya dan keindahannya sering dijadikan contoh harmoni sosial yang kaya nilai lokal.

Nyatanya, provinsi ini masih menghadapi berbagai persoalan sosial yang mengancam harmoni sosial serta kesejahteraan masyarakat.

Menurut data dari Badan Pusat Statistik Jawa Barat, angka perceraian di provinsi ini menyentuh angka 102.280 kasus (2023).

Mayoritas kasus didominasi oleh pasangan usia muda dengan alasan ekonomi, perselisihan yang terus-menerus, dan minimnya pemahaman agama sebagai akar masalah.

“Perceraian bukan suatu hal yang sepele, anak-anak akan merasa tidak aman, dan tumbuh membawa luka emosional yang terbawa hingga dewasa,” ujar Syaikhu di sela-sela kampanye lanjutan, menegaskan pandangannya di panggung debat.

BACA JUGA: Pemuda Jawa Barat Berkesempatan Dialog Langsung dengan Cawagub Ilham Habibie

Ia menambahkan bahwa keutuhan keluarga adalah salah satu pilar penting dalam menciptakan Jawa Barat yang Repeh dan Rapih, atau harmoni sosial yang damai dan teratur.

Tanpa hal ini, menurutnya, masyarakat akan terus menghadapi tantangan emosional dan sosial yang dapat menghambat pertumbuhan ekonomi maupun kesejahteraan secara luas.

Melalui pendekatan ilmu agama dan budaya, Ahmad Syaikhu optimistis bahwa angka perceraian dapat ditekan, dan Jawa Barat dapat menjadi teladan harmoni sosial bagi daerah lain di Indonesia.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Krisna Mukti
Mengejutkan! Krisna Mukti Akui Pernah Sombong Saat Jadi Anggota DPR
Hotman Paris
Hotman Paris Ngaku Masih Setia Bawa Duit Cash, Ogah Pakai QRIS!
Ricky Siahaan
Mengejutkan! Ricky Siahaan Meninggal Usai Manggung di Jepang, Ini Kronologi Lengkapnya
Motif WNA Gantung Diri
WNA Asal China Gantung Diri di Soetta, Begini Penjelasan Polisi
Harga Emas Antam
Sebelumnya Sempat Jatuh, Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp 17.000 Per Gram
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.