AC Milan Menang Tipis 1-0 di Kandang Monza

milan
Gol tunggal Messias ke gawang Monza bawa kemenangan tipis AC Milan 1-0, pada pertandingan pekan ke-23 Liga Italia yang dimainkan di Stadio Brianteo, Monza, Minggu (19/2/2023) dini hari WIB.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Gol tunggal Messias ke gawang Monza bawa kemenangan tipis AC Milan 1-0, pada pertandingan pekan ke-23 Liga Italia yang dimainkan di Stadio Brianteo, Monza, Minggu (19/2/2023) dini hari WIB.

Kemenangan ini untuk sementara membawa Rossoneri menduduki peringkat ketiga sambil mengoleksi poin yang sama dengan tetangganya, Inter Milan, dengan 44 poin. Namun Inter yang baru akan bermain melawan Udinese belakangan tetap berada di peringkat kedua karena unggul selisih gol. Sedangkan Monza tetap berada di posisi kesepuluh dengan 29 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Tuan rumah sempat mengancam pada fase awal pertandingan, ketika Patrick Ciurria menguji kiper Ciprian Tatarusanu. Milan balas menekan melalui sepakan jarak jauh Rafael Leao yang masih belum tepat sasaran.

BACA JUGA: Chelsea Takluk 1-0 dari Tim Juru Kunci di Stamford Bridge

Kiper Monza Michele Di Gregorio harus melakukan penyelamatan ganda untuk mempertahankan gawangnya. Pertama dari sepakan mendatar Rafael Leao, kemudian dari bola pantul yang disambar Brahim Diaz.

Ketangguhan Di Gregorio akhirnya mencapai batasnya pada menit ke-31. Bola sapuan tidak sempurna pemain Monza dikuasai oleh Junior Messias di tepi kotak penalti, dan pemain Brazil itu melepaskan tembakan keras kaki kiri untuk melesak masuk ke gawang Monza.

Monza tampil lebih baik setelah turun minum. Andrea Petagna melepaskan tembakan yang mengarah lurus ke kiper Tatarusanu, dan Samuele Birindelli mendapat kartu kuning karena dianggap berpura-pura terjatuh, meski ia sempat bertubrukan dengan Theo Hernandez.

Hernandez semestinya dapat menggandakan keunggulan Milan saat timnya melancarkan serangan balik, yang diakhiri dengan sepakan melebar sang pemain Prancis. Setelah itu Hernandez kembali memiliki peluang bagus yang dikirimi umpan terobosan oleh Rade Krunic, namun Patrick Ciurria mampu memblok arah pergerakannya.

Tuan rumah mencoba menggempur habis-habisan pertahanan lawannya. Ciurria melepaskan sepakan yang mengenai tiang gawang Milan, membentur punggung Tatarusanu, namun kembali keluar. Milan lantas mencoba merespon dengan sejumlah serangan berbahaya dari Olivier Giroud dan Sandro Tonali, tetapi sampai peluit panjang berbunyi, skor tidak berubah.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Transaksi Judi Online di Indonesia
Ngeri, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp400 T!
iPhone Inter itu apa
iPhone Inter Itu Apa? Ini Perbedaannya dengan iBox!
Georgia vs Portugal EURO 2024
Georgia vs Portugal Grup F EURO 2024, Ini Target Sebenarnya dari Selecao!
Timnas Portugal
Link Live Streaming Timnas Portugal vs Georgia Euro 2024
pecco marquez (1)
Bakal Jadi Rekan Setim di Ducati, Pecco Tak Anggap Marquez Kompetitor?
Berita Lainnya

1

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Belanda Vs Australia Group D Euro 2024

2

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
anggota DPR terlibat judi online
Miris, 1000 Anggota DPR-DPRD Disebut Terlibat Judi Online
panitian lentera festival
Panitia Lentera Festival Pembawa Kabur Duit Diringkus Polisi
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0 di Copa America 2024
GERAM: Narkoba Bagai Monster
GERAM: Narkoba Bagai Monster yang Renggut Masa Depan