Viral Ban Mobil Jokowi Bocor di Pinggir Jalan, Pihak Istana Klarifikasi

ban mobil Jokowi
Foto kolase (Instagram @luarbioskop)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana mengklarifikasi beredarnya video pergantian ban mobil dinas Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diduga bocor.

“Saya sudah cek ke Setpres dan Setmil bahwa peristiwa yang terekam di video itu bukan sedang ganti ban mobil Kepresidenan yang disebutkan bocor,” kata Ari melansir Antara, Kamis (25/01/2024).

Faktanya, kata dia, anggota Paspampres sedang melakukan loading atau pengemasan kaos ke mobil melalui dengan posisi berjongkok lantara Ibu Negara Iriana tengah berada di dalam mobil.

BACA JUGA: Mobil Jokowi Ikut Merasakan Jalan Ancur di Lampung

Sementara Presiden Jokowi sedang di luar mobil dari kendaraan berjalan kaki untuk mengukur lebar jalan bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, di sepanjang rute Sragen (Gemolong)-Grobogan-Blora.

Diketahui sebelumnya, beredar di media sosial presiden Jokowi sedang berjalan kaki di pinggir jalan, saat kunjungan kerja ke Jawa Tengah. Dalam video yang beredar itu, terlihat Paspampres sedang berjongkok seperti memperbaiki ban mobil.

Dalam narasi yang beredar, memuat kendaraan Jokowi itu diduga sedang mengalami kebocoran ban. Sehingga, petugas Paspampres harus menggantinya.

Jika ditilik lebih dekat lagi, tampaknya Paspampres sedang melakukan loading barang, saat presiden sedang meninjau jalan sekitar.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat