BANDUNG,TM.ID: Sejak terbentuk pada 2015, The Panturas telah menjadi salah satu ikon musik Indonesia yang aktif dalam menggelar tur. Mereka tidak hanya melihat tur sebagai rangkaian konser, tetapi juga sebagai ibadah yang konsisten mereka laksanakan.
Setelah melewati empat rangkaian tur sebelumnya, The Panturas bersiap untuk melanjutkan perjalanan mereka dengan tur Sail & Connect bersama Jameson Connect.
1. Jadwal Tur
Tur Sail & Connect akan mengunjungi lima kota, mulai dari Bandung pada 21 Januari, lalu ke Malang (23 Januari), Surabaya (24 Januari), Bali (27 Januari), dan berakhir di Jakarta pada 28 Januari.
Kerja sama dengan kolektif lokal di setiap kota menjadi ciri khas tur ini, di mana The Panturas dan Jameson Connect akan bergabung dengan kolektif seperti Leisure, Heartfelt Collective, Kerass Entertainment, Skullism Records & TOTC BLACKDROBE, dan Paguyuban Crowd Surf .
2. Kolaborasi dengan Kolektif Lokal
Grup band ini mengungkapkan kebahagiaan mereka dalam bekerjasama dengan kolektif lokal di setiap tur. Mereka melihat kerjasama ini sebagai peluang untuk lebih memahami kondisi musik lokal dan membuka peluang untuk berkenalan dengan para pelaku musik setempat.
BACA JUGA: Biodata Grup Musik NDX AKA yang Sedang Viral
3. Kolaborasi Jameson Connect
Hendrik Simons, Group Brand Manager Whiskey Pernod Ricard Indonesia, menjelaskan bahwa kolaborasi antara The Panturas dan Jameson Connect merupakan kelanjutan dari kerjasama mereka dalam penggarapan video musik “Jim Labrador”.
Ada harapan bahwa dalam tur Sail & Connect ini, The Panturas mungkin akan mempersembahkan materi-materi terbaru mereka.
(Kaje/Usk)