BYD Launching di Indonesia, Harga Mobil Listrik Bakal Terjangkau?

byd mobil listrik (4)
Ilustrasi (CarDekho)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: BYD resmi memperkenalkan ke publik sebagai kehadirannya, untuk meramaikan pasar mobil listrik di Indonesia. Pabrikan asal China itu, sekaligus memperkenalkan tiga mobil listrik, yakni BYD Dolphin, Atto 3, dan Seal.

Walau begitu, mereka belum mengumumkan atau mengeluarkan harga jual untuk ketiga kendaraan roda empat EV itu. Terkait harga akan diumumkan pada kemudian hari.

“Untuk penjualan dan harga, tolong kasih kami waktu. Kami masih melakukan studi pasar. Selain itu, terkait regulasi baru kendaraan listrik di Indonesia, kami akan melakukan studinya. Kami akan mengumumkan harganya nanti,” kata Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia Eagle Zhao di sela-sela peluncurannya, Jakarta, Kamis (19/01/2024).

Bocoran Harga BYD di Indonesia untuk 3 Mobil Listrik 

byd mobil listrik (3)
Ilustrasi (BYD)

BACA JUGA: Baterai MG4 EV Berteknologi Rubik’s Cube, Intip Keunggulannya

Namun, berdasarkan bocoran dari pihak dealer mereka, harga ketiga dari mobil listrik BYD itu memiliki banderol yang bersaing untuk ukuran di Indonesia. Pihak dealer itu mengungkapkan, harga jual BYD Dolphin sebagai termurah kisaran Rp 400 juta.

Kemudian untuk Atto 3 diperkirakan akan dijual sekitar Rp 500 jutaan. Sedangkan BYD Seal sebagai line up termewah, diperkirakan memiliki banderol kisaran Rp 700 juta.

Sekedar informasi, BYD Dolphin merupakan kendaraan yang berada di segmen compact hatchback. Dolphin dihadirkan dua versi, yakni Dynamic Standart dan Premium Extend. Perbedaanya, Dynamic Standard bisa menjangkau jarak 410 km dan Premium Extend sejauh 490 km.

Selanjutnya, BYD Atto 3 merupakan mobil listrik medium SUV. Atto 3 yang dikenalkan terdapat dua pilihan, yaitu Standard Range dan Extend Range. Untuk tipe Standard bisa menempuh jarak 410 km dan Extend Range sejauh 480 km.

Sedangkan BYD Seal adalah sedan mewah bertenaga listrik. Sedan mewah ini ditawarkan dengan tiga pilihan. Adapun tiga pilihan itu, diantaranya Seal Dynamic Variant memiliki daya jangkau 510 km,  Premium Variant sejauh 650 km dan Performance Variant punya daya jangkau 580 km. BYD Seal bisa berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 3,8 detik.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat