Tips Menghias Pohon Natal Agar Lebih Berwarna dan Estetik!

pohon Natal
(Lalamove)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Hari kelahiran Yesus Kristus identik dengan pohon Natal, simbol kehidupan abadi dan kesuburan. Sejak abad ke-16 di Jerman, tradisi menghias pohon Natal untuk merayakan Feast of Adam and Eve pada 24 Desember menjadi populer di seluruh dunia.

Pohon Natal melambangkan semangat, kehidupan yang kekal, dan alam dalam pergantian musim. Jadi, bagaimana cara menghias pohon Natal agar menjadi pusat perhatian? Simak langkah-langkah mudah berikut ini.

1. Tentukan Konsep

Sebelum memulai menghias, tentukan konsep dekorasi yang sesuai dengan ruangan. Pilih warna dan tema yang cocok dengan interior dan suasana yang ingin diciptakan. Apakah white Christmas, blue Christmas, rustic Christmas, atau konsep lainnya yang ingin kamu terapkan?

2. Bentuk Pohon

Setelah konsep ditentukan, mulailah membentuknya agar tampak rimbun. Pastikan cabang-cabangnya tertata rapi dan tidak ada yang mencuat keluar. Tempatkan lampu pohon dengan bijak, sesuai dengan sumber listrik yang tersedia di ruangan.

3. Memilih Ornamen

Kini saatnya memilih ornamen dan dekorasi. Pilihlah warna, jenis ornamen, dan bentuk-bentuk yang sesuai dengan konsep yang telah kamu tentukan. Susun ornamen secara menarik, bisa acak atau mengikuti pola tertentu, sesuai dengan kreativitas.

BACA JUGA: Cek Sebelum Berlibur, Ini Jadwal Cuti Bersama Perayaan Natal 2023

4. Tambahkan Sentuhan Pita

Pita dapat menjadi ornamen tambahan yang menarik. Sesuaikan warna pita dengan konsep pohon Natal. Gunakan pita untuk menutup celah pada ranting agar batang pohon tidak terlihat. Pastikan pita tidak terlalu berat dan tempatkan dengan hati-hati.

5. Pilih Ornamen untuk Pucuk Pohon

Penempatan ornamen pada pucuk pohon membutuhkan perhatian khusus. Pilih ornamen yang sesuai dengan tema dan konsep yang kamu pilih. Bintang besar biasanya menjadi pilihan umum untuk pucuk pohon Natal. Jangan lupakan dekorasi bagian bawah pohon dengan menambahkan kado dan pernak-pernik lainnya.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, karyamu siap menjadi pusat perhatian di ruangan. Biarkan kreativitasmu berkembang untuk menciptakan dekorasi yang unik dan indah. Selamat mencoba dan nikmati keindahan Natal dalam suasana hangat dan penuh keceriaan.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
vespa primavera batik
Vespa Primavera Batik Sentuhan Ekslusif, Rilis Mendekati 17 Agustus
Persebaya Surabaya Slavko Damjanovic
Persebaya Surabaya Diperkuat Bek Tengah Asal Montenegro
Smelter zink
Pemberdayaan Lahan untuk Smelter Zinc PT KPC Kalteng Harus Dapatkan Status PSN
insentif mobil hybrid
Insentif Mobil Hybrid Harus di Bawah Mobil Listrik agar Realistis?
Striker Brasil Danilo Alves resmi gabung ke PSS Sleman
2 Striker Brasil Resmi Perkuat PSS Sleman
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba

5

Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'
Headline
Francesco Bagnaia juara MotoGP
Bagnaia Menangkan MotoGP Jerman, Calon Setimya Musim Depan Tempati Posisi Kedua
1 MUHARRAM 1446 H
NU Tetapkan 1 Muharram 1446 H, Hasil Rukhyatul Hilal
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'