Wow Whoosh KCJB Penumpangnya Makin Membludak, Peningkatan 95 Persen

whoosh KCJB
foto (Instagram/@keretacepat_id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kereta Whoosh KCJB mencatatkan jumlah penumpang terbanyak sejak dioperasikan, yakni berjumlah  11.329 penumpang.

Jumlah tersebut terjadi saat keberangkatan 21 Oktober 2023 bersama 22 perjalanan kereta api, yang terdiri dari perjalanan reguler dan 8 perjalanan tambahan.

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa menjelaskan, rata-rata peningkatan penumpang Whoosh KCJB pada 21 Oktober lalu menembus 86 persen.

BACA JUGA: Tiket Promosi Whoosh Rp300 Ribu, Pj Gubernur Jabar Nilai Pengelola Telah Kaji Secara Matang

“Bahkan beberapa diantaranya mencapai lebih dari 95% untuk rute dan jadwal tertentu,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Minggu (22/10/2023).

Adapun peningkatan perjalanan sebanyak 95 persen dari keberangkatan Halim pukul 16.45, 18.00 dan Whoosh keberangkatan Tegalluar maupun Padalarang pukul 16.45.

Sedangkan dari okupansi diatas 90 persen dari keberangkatan Halim pukul 06.40, 07.30, 08.45, 09.45, 10.20 dan Whoosh keberangkatan Tegalluar maupun Padalarang pukul 15.35, 17.35.

“Membeludaknya jumlah penumpang ini menunjukan tingginya animo masyarakat yang ingin menggunakan Kereta Cepat Whoosh untuk perjalanan Jakarta-Bandung. Sejak terpantau adanya peningkatan jumlah pemesanan, KCIC langsung melakukan antisipasi dengan menambah perjalanan sehingga dapat mengakomodir permintaan masyarakat,” imbuhnya.

Dengan antusianya masyarakat terhadap layanan kereta tercepat di Asia Tenggara itu, kata Eva, pihaknya akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi penumpang. Pihaknya akan menyiapkan dan meningkatkan layanan di area stasiun mulai dari ruang tunggu, loket, area komersial, hingga di dalam perjalanan.

KCIC juga akan terus berkoordinasi dengan KAI serta stakeholder lainnya untuk mengangkut sebagai aksebilitas penumpang yang ingin menruskan perjalanan ke Cimahi, Bandung, maupun tujuan lainnya.

“Kami mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas tingginya animo masyarakat terhadap kereta cepat Whoosh. Semoga saja kereta cepat Whoosh bisa terus menjadi moda pilihan masyarakat untuk melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Bandung ataupun sebaliknya,” pungkas Eva. 
(Saepul/Aak)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat