Kalah 1-2, Saatnya Dewa United Tunduk di Hadapan Barito Putera!

preview dewa united vs persija
Pelatih Kepala Dewa United FC, Jan Olde Riekerink (Foto: Dewa United FC)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Setelah menjalani serentetan pertandingan dengan tren positif, tim Dewa United FC pada laga pekan ke-7 harus tunduk di depan PS Barito Putera.

Dewa United dijamu oleh Barito Putera sebagai tuan rumah dengan skor akhir 1-2, di Stadion Demang Lehman Martapura, Banjar Baru, Kalimantan Selatan, Rabu (9/8/2023) pukul 15.00.

Pemain Barito Putera, Gustavo Henrique Barbosa Freire berhasil membobol gawang Dewa United pada menit ke-30. Sedangkan Bali United sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-41 oleh Egy Maulana Fikri.

Namun kekalahan yang menyesakkan harus dialami tim asuhan Jan Olde Riekerink ini, mengingat gol yang berhasil dilesakkan pemain Barito Putera, Eskel Timothy Joseph Runtukahu terjadi pada menit ke-90, menjelang pertandingan berakir.

BACA JUGA: Macan Kemayoran Unjuk Taring, Geser Dewa United di Papan Klasemen

Laga berlangsung panas yang diwarnai dengan empat kartu kuning secara akumulatif dari dua kubu.

Tiga kartu kuning untuk pemain Dewa United (Alex Martin, Majed Osman, dan Asep Berlian), dan satu kartu kuning untuk pemain Barito Putera (Ilham Zusril Mahendra).

Sebelum pertandingan itu, pelatih kepala Dewa United FC, Jan Olde Riekerink benar-benar mewaspadai kekuatan Barito Putera yang berjuluk Laskar Antasari tersebut.

Namun Jan merasa percaya diri bahwa tim asuhannya bertandang untuk meraih kemenangan. Ia mengakui bahwa Barito Putera adalah tim yang sangat enerjik.

“Kami melihat mereka bermain sangat atraktif dan dinamis. Tapi setelah kalah dan imbang, kami akan berusaha untuk kembali menang,” tegas Jan Olde Riekerink, dikutip dari laman Barito Putera.

Jan pun mengakui sempat terkesan dengan cara bermain Barito Putera pada laga terakhir, ketika menang telak 4-0 saat menghadapi tuan rumah Arema FC di laga tandang.

BACA JUGA: Lupakan Hasil Minus, Persib Tatap Laga Kandang Kontra Barito

“Kami sudah mencari tahu kelebihan dan kekurangan Barito Putera. Tapi saat melawan Arema mereka tampil sangat bagus dimana mereka mampu memanfaatkan kelemahan lawan,” ujar Jan.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
investasi Jabar
Inklusifitas Investasi, Membangun Kesejahteraan di Jawa Barat
Jerman vs Spanyol Euro 2024 adu penalti
Jelang Laga Jerman vs Spanyol Euro 2024, Ilkay Gundogan Ungkap Rahasia Penalti
Kuasa Hukum Yakin Hakim PN Kabulkan Permohonan Pr
Serahkan Berkas Kesimpulan, Kuasa Hukum Yakin Hakim PN Kabulkan Permohonan Praperadilan Pegi Setiawan
Perempat Final Euro 2024 Portugal vs Prancis
Perempat Final Euro 2024 Portugal vs Prancis, Duel Mega Bintang Daratan Eropa
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka-Cover
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
FP1 MotoGP Jerman Bagnaia
Bagnaia Finish di Posisi 9 FP1 MotoGP Jerman 2024
Gempa Guncang Tanimbar gempa bumi aceh
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Aceh, Tidak Berpotensi Tsunami
UU KIA kementrian PPPA
Jokowi Sahkan UU KIA, Kementrian PPPA Buat Turunannya
Cawagub Sumatera Utara
PKB Usung Nagita Slavina Jadi Pasangan Bobby Nasution di Pilkada Sumut