Mainan Anak Plastisin: Pengertian dan Perbedannya dengan Playdough

l
(Web)

Bagikan

BANDUNG.TM.ID Plastisin adalah salah satu mainan anak 90an yang sampai saat ini masih banayk disukai. Mainan ini mudah sekali dibentuk, teksturnya seperti tanah liat, sehingga dijadikan berbagai macam kerajinan.

Tidak hanya itu saja, mainan anak plastisin ini sering digunakan sebagai tujuan pendidikan untuk anak loh. Anak menggunakan plastisin untuk membuat maian sendiri bahkan untuk sekedar berlatih membuat patung dengan bentuk yang mereka mau.

Mainan Anak Plastisin

mainan anak plastisin
(Web)

Menurut KBBI, Plastisin adalah bahan yang terbuat dari lilin dan teksturnya lunak serta warna-warni. Selain itu, mainan satu ini mudah di bentuk menggunakan tangan dan cetakan, melansir detik. Plastisin juga termasuk jenis tanah liat buatan yang tidak mengering sehingga bisa di gunakan berulang kali.

Bahan sintetis dalam pembuatan plastisin tersebut akan memberi tekstur yang lunak. Sehingga mudah sekali di bentuk. Bahannya juga sangat bervariasi tergantung pembuatnya. Mainan anak plastisin ini ditemukan seniman Inggris yaitu, William Harbutt pada akhir tahun 1800an.

Kegunaan Mainan Anak Plastisin

mainan anak plastisin
(Web)

Berikut merupakan kegunaan mainan anak plastisin yang perlu kamu ketahui.

1. Seni Kerajinan

Plastisin pada umumnya di gunakan dalam industri desain dan kerajinan yang sangat menarik, sifatnya mudah sekali di bentuk. Biasanya banyak di gunakan untuk membuat seni 3D dengan bentuk seperti hewan, manusia, tumbuhan, dan lainnya.

2. Bahan Permainan Anak

Plastisin sangat sering di gunakan untuk permainan anak sekaligus sebagai bentuk model pembelajaran. Anak-anak bisa menggunakan plastisin ini sesuai dengan imajinasi serta keinginannya. Pasti jika kamu sering memperhatikan, mainan satu ini sering sekali di mainkan anak-anak.

3. Membuat Topeng, Animasi Tanah Liat, Ukiran

Plastisin ini juga biasanya di gunakan untuk bahan ukiran, pembuatan cetakan, pembuatan topeng, maupun berbagai animasi. Alasannya karena bahannya sangat fleksibel. Sehingga sangat memungkinkan permukaannya bergerak ke berbagai arah, yang bisa untuk mempertahankan bentuknya.

Perbedaan Plastisin dengan Playdough dan Tanah Liat

j
(Web)

Plastisin secara teknis bisa di klasifikasikan sebagai tanah liat. Tapi biasanya mengeras saat terkena udara, sedangkan plastisin tidak mudah mengering. Tanah liat ini sangat cocok untuk di jadikan bahan patung yang permanen dan biasanya kurang lengket di banding plastisin.

Kemudian ada Playdough, mainan tersebut bisa di bentuk menjadi aneka mainan yang sangat menarik. Bermain Playdough juga bisa melatih imajinasi anak. Mainan tersebut seperti gumpalan tanah liat yang bisa kamu bentuk sesuai keinginan.

Playdough adalah bahan lunak yang lembut dan lentur serta mudah di bentuk. Biasanya terbuat dari tepung, air, garam, dan asam borat. Tapi ada juga yang menambahkannya dengan pewangi dan pewarna. Plastisin satu ini akan mengeras jika dipanaskan.

Playdough tidak sepenuhnya memiliki racun, sehingga sangat aman sekali di mainkan anak-anak. Mainan satu ini menyerupai plastisin tapi ada beberapa hal yang membedakannya.

BACA JUGA: Aman untuk Anak, Ini Cara Mudah Membuat Mainan Plastisin

(Kaje) 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!