BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan dengan beragam intensitas akan mengguyur sebagian besar kota besar di Indonesia pada hari Selasa, 19 November 2024.
Prakiraan cuaca ini mencakup sebagian besar wilayah dari Aceh hingga Papua.
Di wilayah Sumatera, cuaca diperkirakan bervariasi. Banda Aceh akan mengalami cuaca berawan tebal, sementara Medan dan Padang diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.
Pekanbaru dan Tanjung Pinang perlu mewaspadai potensi hujan disertai petir. Hujan ringan juga diperkirakan terjadi di Jambi, Bengkulu, dan Pangkal Pinang, sementara Palembang dan Lampung berisiko hujan dengan petir.
Di Pulau Jawa, hujan ringan diperkirakan akan mengguyur sejumlah kota besar, seperti Serang, DKI Jakarta, Semarang, dan Surabaya. Bandung diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas sedang.
Yogyakarta juga perlu waspada terhadap potensi hujan dengan disertai petir. Di sisi lain, Kupang diperkirakan berawan tebal, sementara Denpasar dan Mataram berpotensi mengalami hujan ringan.
Untuk wilayah Kalimantan, Pontianak diprediksi akan mengalami hujan ringan, sementara di wilayah lainnya seperti Palangka Raya, Banjarmasin, Samarinda, dan Tanjung Selor, potensi hujan dengan disertai petir cukup tinggi.
BACA JUGA: Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 15 November, Potensi Hujan Disertai Petir Terjadi
Di Sulawesi, kota-kota seperti Gorontalo, Palu, Kendari, dan Makassar diprakirakan akan diguyur hujan ringan. Manado diperkirakan akan menghadapi hujan dengan intensitas sedang, sementara Mamuju perlu mewaspadai hujan dengan disertai petir.
Di wilayah Timur Indonesia, Ambon diperkirakan berawan, sementara Sorong, Manokwari, dan Merauke diprediksi akan diguyur hujan ringan.
Nabire, Jayapura, dan Jayawijaya diperkirakan akan mengalami hujan dengan intensitas sedang. Ternate juga berisiko hujan dengan petir.
BMKG mengingatkan masyarakat bahwa prakiraan cuaca ini adalah gambaran umum dan bisa berubah sesuai kondisi terkini.
Untuk mengetahui prakiraan cuaca yang lebih akurat dan diperbarui setiap tiga jam, masyarakat dapat mengunduh aplikasi InfoBMKG yang tersedia di Playstore maupun AppStore.
(Budis)