Abdur Arsyad Bakal Gelar Tour Stand Up Comedy Bertema Transportasi

Abdur Arsyad
(Instagram/@abdurarsyad)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Komika Abdur Arsyad siap menghibur para penggemarnya dengan menggelar tour stand up comedy di 16 kota besar di Indonesia.

Tour yang bertajuk “Kontras Konten Transportasi” ini akan dimulai pada bulan Oktober 2024 dan berlangsung hingga Februari 2025.

Dalam video YouTube Ananta Rispo, Abdur mengungkapkan bahwa tour ini akan mengangkat tema transportasi di Indonesia.

“Konten show membicarakan tentang transportasi di Indonesia,” ungkap Abdur.

Uniknya, meskipun Abdur belum memastikan materinya akan membahas politik, namun Marshel Widianto, yang kebetulan berada di sampingnya saat video direkam, yakin Abdur akan menyebut namanya dalam tour tersebut.

“Tidak ada. Sampai detik ini belum ada,” jawab Abdur sambil tersenyum.

Marshel pun terus mendesak Abdur untuk jujur, namun Abdur dengan tegas menjawab pertanyaannya tersebut.

“Saya tidak bahas kendaraan politik soalnya. Benar-benar kendaraan umum aja.” tegas Abdur.

BACA JUGA : Diduga Korsleting Listrik, Rumah Komedian Joe Project P Kebakaran

Jawaban Abdur ini seolah menjadi “clue” bahwa materi stand up comedy-nya akan membahas transportasi umum di Indonesia, dan mungkin saja, Marshel Widianto akan menjadi salah satu “korban” guyonan Abdur.

Tour stand up comedy Abdur Arsyad ini tentu saja dinantikan oleh para penggemarnya.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat