Stadion Si Jalak Harupat Jadi Homebase PSKC Cimahi di Liga 2 2024/2025

PSKC Cimahi
Stadion Si Jalak Harupat (Foto: RF/TM).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – PSKC Cimahi memastikan tak akan berkandang di Palembang pada Liga 2 2024/2025.

Secara tegas, Direktur Operasional (COO) PSKC Cimahi, Derry Hidayat mengatakan timnya akan bermarkas di Stadion si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung.

Derry Hidayat menjelaskan, pihaknya sudah mendapat lampu hijau dari pengelola stadion karena musim ini tidak banyak tim yang menggunakan SJH sebagai markasnya. Tentunya Derry senang karena PSKC Cimahi bisa lebih dekat dengan para pendukungnya.

“Kami sangat senang PSKC Cimahi tidak jadi bermain di Palembang, seperti yang ramai diberitakan sebelumnya. Pihak SJH membuka peluang PSKC Cimahi berkandang di sana musim ini,” ujar Derry Hidayat.

Disinggung soal alasan tidak menggunakan Stadion Sangkuriang, Cimahi, Derry Hidayat juga langsung menjawab. Menurutnya Stadion Sangkuriang masih dalam tahap renovasi demi memenuhi regulasi yang ditetapkan oleh operator kompetisi.

BACA JUGA: Usai Jalani Pemusatan Latihan di Solo, PSKC Cimahi Kian Matang Hadapi Liga 2 2024/2025

Ini juga disebut Derry sebagai bentuk mengimplementasikan permintaan warga Cimahi yang mengharapkan PSKC Cimahi memainkan laga kandangnya di Stadion Sangkuriang. Ia berharap proses renovasi tersebut berjalan lancar.

“Opsi pemakaian Stadion Sangkuriang di masa depan tetap ada. Setelah Pemilu pada November mendatang, kami akan bergerak cepat berkoordinasi dengan pemimpin baru Cimahi dan pengelola Stadion Sangkuriang. Saya harap mereka mendukung PSKC Cimahi supaya bisa bermarkas di sana (Stadion Sangkuriang),” tutur Derry Hidayat.

Ditambah lagi, Derry Hidayat menambahkan Stadion SJH berjarak tidak jauh dari Cimahi sehingga perjalanan tidak akan membutuhkan waktu lama dan melelahkan bagi para pemain.

“Saya harap kabar baik ini dapat membuat para pemain memiliki motivasi lebih dan fokus yang tinggi. Para pendukung PSKC Cimahi pun akan mudah untuk datang dan mendukung langsung tim kebanggaannya,” tutup Derry Hidayat.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat