3 Favorit Juara Wimbledon 2024 Lolos ke Perempat Final

Perempat Final Wimbledon 2024
Perempat Final Wimbledon 2024 (Instagram Wimbledon)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — 3 favorit juara Wimbledon 2024, Novak Djokovic, Jannik Sinner, dan Carlos Alcaraz, telah memastikan posisi mereka di perempat final setelah tampil impresif di babak 16 besar.

Juara Grand Slam delapan kali, Novak Djokovic menjadi yang terakhir melaju ke perempat final setelah mengalahkan Holger Rune 6-3, 6-4, 6-2 di Lapangan Utama All England Club, Senin (8/7/2024).

Djokovic telah menunjukkan kekuatan dirinya yang masih mampu bermain dengan gesit dan tangguh meski sudah menginjak usia menjelang kepala ampat.

“Alex (De Minaur) adalah salah satu petenis dengan pergerakan yang cepat. Meski demikian, saya juga masih bisa berlari meski sudah berusia 37 tahun,” ujar Djokovic.

Alex De Minaur sendiri mengalahkan Arthur Fils dengan skor 6-2, 6-4, 4-6, 6-3. Sejauh ini Djokovic telah berhasil melangkahkan kakinya ke perempat final yang ke-15 dari 19 penampilan di Wimbledon.

Tinggal satu gelar lagi, rekor Djokovic akan setara dengan Roger Federer sebagai pemborong 8 gelar juara tunggal putra di Wimbledon.

Djokovic, Jannik Sinner, dan Carlos Alcaraz menempati peringkat tiga besar dunia dan menjadi favorit juara tunggal putra di Wimbledon 2024 ini.

BACA JUGA: Jadwal Pertandingan hingga Larut, Djokovic Kritik Penyelengara

Sinner, yang telah meraih empat gelar juara pada enam bulan pertama 2024, akan menghadapi unggulan kelima Daniil Medvedev di perempat final.

Medvedev unggul 6-5 dari Sinner dalam rekor pertemuan, tetapi kalah pada lima pertemuan terakhir. Salah satu kemenangan penting Sinner atas Medvedev terjadi pada final Australia Terbuka 2024, di mana Sinner meraih gelar Grand Slam pertamanya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jampidsus Kejagung Sutikno
Lagi-lagi Kejagung Bantah Politisasi Kasus Impor Gula Tom Lembong
Jeje Govinda
Politik Uang, 4 Paslon Pilkada KBB Desak Bawaslu dan KPU Diskualifikasi Jeje Ritchie-Asep Ismail
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani, PPDB Zonasi
Komisi X Lagi Getol Serap Aspirasi Soal PPDB Zonasi, Nanti Ada Formula Baru
IMG_20241126_114208_1
Bojan Hodak Sebut Port FC Salah Satu Tim Terkaya di Thailand dan Singgung Anggaran Belanja
Pilkada serentak 2024 bey machmudin
Pilkada Serentak 27 November, Ini Pesan Penting Gubernur Jabar
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia