Pengakuan Pedangdut Nayunda Nabila: Dimanjakan SYL dengan Barang Branded

nayunda nabila SYL
(Dok.Instagram/@nayundanabila)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Pedangdut Nayunda Nabila mengaku, pernah dibelikan tas bermerek seperti Balenciaga hingga kalung emas oleh eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Ia mengatakan, pemberian itu diberikan kepadanya melalui Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian tahun 2023 Muhammad Hatta. Sedangkan cincin, tidak disebutkan oleh Nayunda.

“Kalung emas ada di dalam paper bag yang berisi tas Balenciaga hitam, jadi sekalian dikasih. Kalau cincin saya lupa,” ungkap Nayunda saat menjadi saksi pada sidang pemeriksaan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Rabu (29/5/2024).

BACA JUGA: KPK Panggil SYL Sekeluarga, Bakal Ditanya soal Aliran Uang Korupsi

Kendati begitu, Nayunda tak merinci berapakah nilai dari pemberian SYL itu, maupun dari mana sumber uangnya. Untuk kalung emas yang diberikan SYL, Nayunda mengaku dijual, lantaran tipis dan kecil ukurannya.

Diketahui sebelumnya, Nayunda Nabila menjadi saksi kasus korupsi SYL di lingkungan Kementan. Ia sering diundang oleh SYL pada beberapa acara Kementan untuk bernyanyi, yang diduga dibayar dari hasil korupsi.

Jebolan Rising Star Indonesia itu juga diklaim sempat menjadi staf honorer  di Kementan setelah meminta tolong kepada cucu SYL, Andi Tenri Bilang atau Bibie, dan digaji Rp4,3 juta setiap bulan selama setahun. Namun, Nayunda hanya masuk dua kali ke kantor.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
TikTok gift
Ini Harga Gift Paus di TikTok dan Cara Menggunakan Fiturnya
Puncak
Destinasi Wisata Instagramable di Puncak Bogor yang Wajib Dikunjungi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final

5

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final