Erick Thohir Ngotot, Akhirnya Nathan Tjoe Diizinkan Perkuat Tim U23 Indonesia di Piala Asia

Nathan Tjoe A On Tim U23 Indonesia Piala Asia U23 2024
Bek kiri Tim U23 Indonesia, Nathan Tjoe-A-On. (Dok. PSSI)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Bek kiri Nathan Tjoe-A-On akhirnya direlakan klub Belanda SC Heerenveen untuk memperkuat Tim U23 Indonesia pada laga Piala Asia U23 2024 Qatar, berkat kerja keras Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Erick Thohir yang habis-habisan melobi klub SC Heerenveen akhirnya berbuah manis. Klub di Eredivisie Belanda ini akhirnya mau melepas Nathan Tjoe-A-On untuk merumput di Piala Asia U23 2024 yang akan mulai berlangsung Senin (15/4/2024).

Tim U23 Indonesia akan melakoni laga perdana Grup A Piala Asia U23 2024 melawan tuan rumah Qatar pada Senin (15/4) malam.

Kabar melegakan terkait kehadiran Nathan ini disampaikan Erick Thohir, bahwa SC Heerenveen melepas Nathan pada 14 April, atau sehari sebelum laga pembuka melawan Qatar.

Pemain muda keturunan Indonesia-Belanda berusia 22 tahun itu dikabarkan tengah dalam perjalanan menuju Qatar.

“Kami baru mendapat kabar baik bahwa Nathan bisa tampil di Piala Asia U-23. Nathan akan bergabung di Doha tanggal 15 pagi,” ujar Erick, dikutip dari laman PSSI.

BACA JUGA: Kepercayaan Diri Tim U23 Indonesia Hadapi Tuan Rumah Qatar di Grup A Piala Asia U23 2024

Pertandingan perdana tim U-23 Indonesia melawan Qatar akan berlangsung pukul 22.30 WIB, atau 18.30 waktu setempat.

Kabar bergabungnya Nathan semakin menyuntik kekuatan tim U-23 Indonesia yang akan menghuni grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania. Sebelumnya skuad asuhan Shin Tae-yong sudah diperkuat seluruh pemain terbaik yang merumput di Liga 1.

“Itu artinya PSSI berupaya semaksimal mungkin agar pemain-pemain dapat bergabung, baik pemain dari liga 1, maupun yang bermain di luar negeri. Dan saya bersyukur meski membutuhkan waktu, tapi hampir seluruh pemain dilepas klubnya,” kata Erick.

Tim U-23 Indonesia akan memainkan laga pembuka melawan tuan rumah Qatar pada 15 April 2024. Tiga hari berselang, timnas akan memainkan laga kedua melawan Australia. Laga terakhir grup A, Indonesia akan melawan Yordania pada 21 April mendatang.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dishub DKI Tiadakan Ganjil Genap di Seluruh Jalan di Jakarta
Libur Pilkada, Dishub DKI Tiadakan Ganjil Genap di Seluruh Jalan di Jakarta
Biji buah Pepaya
Gimana Cara Konsumsi Biji Buah Pepaya?
Aion V
AION V Meluncur di GJAW 2024, Mobil EV Pertama Garansii Seumur Hidup?
Menangkap musang liar
4 Tips Cara Menangkap Musang Liar yang Aman
Wisudawan bentangkan bendera palestina
Kebebasan Berekspresi, Wisudawan Unpad Bentangkan Bendera Palestina saat Wisuda
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Indonesia Masuk Semifinal Piala AFF Wanita
Indonesia Masuk Semifinal Piala AFF Wanita setelah Kalahkan Malaysia 1-0
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?