Latihan Persib, David da Silva: Tak Apa Menderita Sekarang

David da Silva, Sepatu Emas, Top Skor, Cristian Gonzales
Penyerang Persib Bandung, David da Silva di Stadion Sidolig, Kota Bandung. (RF/teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung langsung menggenjot anak asuhnya pada sesi latihan pagi hari ini, Senin, 15 Januari 2024 di Stadion Sidolig, Kota Bandung. Program latihan berat langsung diterapkan pelatih dan sukses membuat para pemainnya keletihan, termasuk penyerang asing, David da Silva.
Pria asal Brasil itu mengatakan sesi latihan kali ini memang berbeda dengan latihan-latihan sebelumnya. Semua pemain merasa sangat keletihan karena harus melahap program latihan berintensitas tinggi dari jajaran pelatih fisik Persib.
Meski keletihan, David menilai program latihan berat tersebut bukanlah masalah bagi semua pemain Persib. Justru menurutnya, sesi latihan ini sangat bagus demi meningkatka  level kebugara rekan setimnya.
“Kami berlatih dengan keras dan itu oke, tapi ini merupakan hal bagus dan melanjutkan yang terbaik di lapangan,” ujar David kepada awak media selepas sesi latihan.
Ia juga tak mempermasalahkan penderitaan yang didapat semua pemain dalam program latihan tersebut. Terlebih eks pemain Persebaya itu optimis, program ini sangat diperlukan semua pemain agar mampu mengaplikasikan semua taktik yang diterapkan pelatih di dalam pertandingan.
“Tidak apa-apa kami menderita sekarang, karena kami punya waktu untuk mengembalikan lagi (performa) dan meningkatkannya,” imbuh pria asal Brasil itu.
Meski begitu, David tetap berhati-hati dalam menjalankan program latihan berintensitas tinggi. Pasalnya hal itu cukup berisiko dan bisa menyebabkan cedera bagi rekan-rekan setimnya.
“Ini sudah memasuki musim dan berbeda, karena kami harus berhati-hati untuk waktunya. Kami mengalami otot yang lelah setelah laga sebelumnya. Jadi kami harus berhati-hati,” ujar David.
Pemain jebolan Liga Korea Selatan itu berharap program latihan berintensitas tinggi ini bisa berjalan sesuai rencana. Sehingga hal itu bisa memperbaiki performa tim Persib saat memulai kembali kompetisi Liga 1 2023/2024.
“Saya harap semua berjalan dengan baik sebelum pertandingan kembali digelar. Saya juga berharap tidak ada pemain yang sakit atau cedera, kami dalam kekuatan penuh saat pertandingan,” tutup pemain berkepala plontos itu.
(RF/Masnur)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Trik Bikin Video Jurnalistik Agar Menang di Suar Mahasiswa Awards 2025
Program DAKOCAN
Cara Buat KIA pada Program DAKOCAN Lebih Mudah
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.