6 Manfaat Durian Merah Khas Bayuwangi Bagi Kesehatan! bisa Cegah Kanker

Manfaat Durian Merah
Durian Merah khas Bayuwangi memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. (istockphoto)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sejak zaman kerajaan Blambangan, durian merah asal Banyuwangi, sering digunakan sebagai obat, karena banyanya manfaat yang terkandung di dalamnya. Durian ini juga memiliki ukuran yang lebih kecil dari durian lainnya.

Buah yang memiliki berat hampir 2 kilogram ini, mempunyai aroma yang harum, daging tebal, lembut, dan biji yang lebih kecil daripada durian pada umumnya. Banyak juga yang mengenal durian merah ini dengan nama durian abang atau dubang.

Di wilayah Banyuwangi, durian merah dikembangkan dalam 32 varietas, beberapa di antaranya memiliki daging tipis dan rasa pahit.

Durian merah juga kaya akan nutrisi penting seperti vitamin C, asam folat, riboflavin, thiamin, niasin, vitamin A, vitamin B6. Terdapat juga berbagai macam mineral penting seperti natrium, seng, potasium, kalsium, zat besi, dan fosfor.

Manfaat Durian Merah untuk Kesehatan

1. Mencegah Anemia

Durian merah mengandung tinggi asam folat yang membantu meningkatkan produksi sel darah merah.

Asam folat tersebut dapat mengatasi kekurangan sel darah merah yang menyebabkan anemia, kondisi yang sering ditandai dengan kelelahan dan malaise.

2. Meningkatkan Kesuburan

Kandungan tinggi estrogen dalam durian merah dapat membantu mengatasi defisiensi estrogen pada wanita yang kurang subur, sehingga meningkatkan kesuburan dan kesehatan tubuh.

3. Memetabolisme Karbohidrat

Thiamin, atau vitamin B1, yang terkandung dalam durian merah, mendukung metabolisme karbohidrat, menjaga kesehatan sistem saraf, dan kesehatan kardiovaskular.

Konsumsi durian merah dapat membantu mempertahankan metabolisme glukosa secara optimal dan menurunkan risiko diabetes.

4. Menjaga Kestabilan Tekanan Darah

Kandungan potasium dalam durian merah membantu mengatur tekanan darah, menjaga kadar natrium, dan menjaga detak jantung yang sehat.

Ini berdampak positif pada kesehatan secara keseluruhan dan dapat membantu memperpanjang umur.

5. Membuat Perut Kenyang

Durian merah mengandung lemak sehat yang dapat membuat perut terasa kenyang lebih lama.

Sebuah porsi durian merah menyediakan 20% dari kebutuhan kalori harian, menjadikannya pilihan makanan yang baik untuk menekan nafsu makan.

6. Mencegah Sel Kanker

Durian merah mengandung antioksidan seperti vitamin B kompleks, vitamin C, dan vitamin E.

BACA JUGA: Wow, Ini Fakta Menarik Durian Merah Khas Bayuwangi

Antioksidan ini melindungi tubuh dari stres oksidatif dan membantu mencegah perkembangan sel kanker dengan melawan radikal bebas.

Durian menajdi pilihan yang baik untuk menggabungkan antara kesenangan serta kesehatan. Rasanya yang lezat akan meberikan rasa bahagia bagi penikmatnya, dan banyaknya manfaat yang terkandung di dalam durian merah akan berdampak baik bagi kesehatan.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024