5 Tips Foto Terlihat Simetris dengan Kamera Belakang, Perhatikan Sumber Cahaya

Foto simetris
Foto simetris pada kamera belakang (foto; dok. pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Wahyu Dharsito, dalam bukunya yang berjudul Dasar Fotografi Digital I, menjelaskan bahwa penggunaan lensa wide angle dapat menyebabkan distorsi perspektif, membuat wajah terlihat tidak simetris dalam foto. Distorsi ini terjadi karena proporsi objek yang dekat dengan kamera tampak lebih besar dibandingkan objek yang berada di ujung belakang.

Melansir dari berbagai sumber, inilah cara membuat foto simetris pada kamera belakang.

Efek Distorsi pada Wajah

Distorsi kamera membuat wajah terlihat tak simetris, terutama ketika berada pada sudut tertentu. Namun, perlu dicatat bahwa fenomena ini tidak berlaku saat menggunakan kamera depan pada saat selfie. Perspektif cermin pada kamera depan membuat wajah terlihat lebih simetris karena terbiasa melihatnya dalam cermin.

Tips Membuat Wajah Simetris dalam Foto dengan Kamera Belakang

1. Kenali Angle Terbaikmu

Setiap individu memiliki angle foto yang paling menguntungkan sesuai dengan bentuk wajah masing-masing. Mungkin lebih cocok dengan angle dari sisi kanan, kiri, depan, atas, atau bawah. Penting untuk mengetahui angle terbaikmu agar hasil foto lebih memuaskan.

2. Perhatikan Sumber Cahaya

Cahaya yang memadai adalah faktor krusial dalam menghasilkan foto yang bagus. Lighting tidak hanya memengaruhi objek yang diambil lensa, tetapi juga mood dan efek keseluruhan foto. Pastikan lighting yang cukup baik, baik dari lampu ruangan, ring light, atau pencahayaan alami, untuk menghasilkan foto yang maksimal.

3. Pengaturan Kamera

Jangan ragu untuk mengatur pengaturan kamera pada aplikasi yang  gunakan. Masuk ke bagian pengaturan, lalu pilih “Simpan selfie sebagai pratinjau.” Dengan pengaturan ini, hasil foto akan meniru perspektif cermin pada kamera depan, memberikan kesan simetris pada wajahmu.

BACA JUGA : 2 Cara Resize Foto di Handphone Android Tanpa Bantuan Aplikasi Ketiga

4. Manfaatkan Make Up

Make up dapat menjadi sekutumu dalam menyamarkan ketidaksempurnaan wajah. Gunakan contour untuk memberikan shading pada wajah dan concealer untuk menutupi jerawat dan bekasnya. Make up yang tepat dapat membuat wajahmu terlihat lebih baik saat terabadikan dalam foto.

5. Rutin Senam Wajah

Terakhir, jangan lupakan senam wajah. Latihan ini dapat membuat otot wajah lebih fleksibel. Cobalah tersenyum, mengerucutkan bibir, menaikkan alis, dan mengedipkan mata secara berulang. Pijat wajah juga dapat membantu membuat kulit lebih kencang.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat