3 Rekomendasi Menu Pelengkap Hari Raya Iduladha

Menu Penyeimbang Iduladha
Menu Penyeimbang Iduladha. (istockphoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hari raya Iduladha tidak dapat lepas dari daging qurban, yang dimana biasanya stok daging dirumah melimpah. Oleh karena itu, saat Iduladha perlu adanya menu makanan yang sehat lainya sebagai penyeimbang, contohnya seperti sayur-sayuran.

Artikel ini akan memberikan rekomendasi mengenai hidangan pelengkap, yang dapat menjadi penyeimbang dari banyaknya menu hidangan daging qurban.

Rekomendasi Menu Pelengkap Iduladha

Berikut ini merupakan sejumlah menu yang dapat Anda jadikan sebagai menu pendukung dari menu perdagingan.

1.Tumis Pakcoy Daging Cincang

Pakcoy sudah lama dikenal sebagai bahan makanan sehari-hari di Indonesia.

Selain warnanya yang hijau menarik, pakcoy juga memiliki tekstur renyah dan rasa manis. Pakcoy sangat bergizi dan baik untuk kesehatan mata, tulang, serta kulit.

Lengkapi hidangan Idul Adha dengan tumis pakcoy daging cincang. Cara membuat hidangan ini yaitu Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi.

Kemudian, masak bersama daging cincang, cabai, serta bumbu kaldu, gula, merica, dan kecap asin. Hidangan ini cocok dinikmati kapan saja!

2. Tempura Sayur Asam Manis

Satu resep menarik untuk melengkapi sajian istimewa Idul Adha adalah tempura sayur dengan saus asam manis.

Resep ini menggabungkan kol, wortel, dan daun bawang dalam gorengan sayur yang renyah. Goreng sayur hingga keemasan dan nikmati dengan saus asam manis.

Membuat sausnya juga mudah, cukup tumis bawang putih hingga harum, masukkan potongan wortel, tambahkan air, cuka, saus tomat, dan bumbu kaldu.

Didihkan dan tambahkan larutan tepung maizena hingga mengental. Nikmati saat santai atau sebagai pelengkap makan besar.

3. Tempe Goreng Kuning

Meski hidangan Idul Adha cenderung berbasis daging, tempe tetap menjadi pilihan menarik.

Resep tempe goreng kuning ini mudah dibuat dan bergizi, cocok untuk menyeimbangkan hidangan berlemak dan bersantan.

Masak bumbu halus dari bawang putih, bawang merah, kunyit bubuk, dan ketumbar bubuk.

BACA JUGA: Daftar Menu Hidangan Favorit Khas Idul Adha 2024

Goreng bersama potongan tempe, daun salam, serai, parutan lengkuas, bumbu kaldu, dan gula merah. Paduan ini memberikan warna kuning yang khas dan rasa gurih.

Ciptakan menu yang seimbang saat perayaan Iduladha dengan rekomendasi menu penyeimbang di atas.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tangis Sohwa Halilintar
Tangis Haru Sohwa Halilintar di Acara Akad Nikah Thariq Halilintar
Gelandang Persib Febri Hariyadi cedera lutut
Cedera Lutut Febri Hariyadi Menurut Igor Tolic
elon musk atifkan starlink di gaza
Sempat Dikecam Israel, Elon Musk Aktifkan Starlink di RS Gaza!
Stylist Pernikahan Aaliyah Massaid
Ternyata Wanda Hara Stylist Pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar
Rute bersepeda
Rute Bersepeda di Bandung yang Aman dan Estetik
Berita Lainnya

1

Streaming Indonesia U19 vs Malaysia U19 Semifinal Piala AFF U19 2024 Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

PT. Tekindo Energi dan Holding Grup PT. GMG Kembali Menyalurkan Bantuan di Lukulamo

4

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Beverly Priestman
Beverly Priestman Dicopot dari Jabatan Pelatih Kepala Tim Putri Kanada Imbas Skandal Penyalahgunaan Drone
BNI blokir rekening Judi Online
BNI Blokir 882 Rekening yang Digunakan untuk Transaksi Judi Online
Pengendali Judi Online di RI Inisial T
Pengendali Judi Online di RI Inisial T, Jokowi Buka Suara
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat