3 Oknum TNI Pembunuh Imam Masykur Divonis Seumur Hidup!

Penulis: Saepul

oknum tni imam masykur
(Youtube/Dilmil JAKARTA)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Majelis Hakim Pengadilan Militer II-08 Jakarta menjatuhkan vonis  penjara seumur hidup dan pemecatan terhadap tiga oknum anggota TNI pembunuh Imam Masykur.

Ketiga oknum prajurit itu adalah  Praka Riswandi Manik (RM), Praka Heri Sandi (HS), dan Praka Jasmowir (J), yang terbukti bersalah dalam kasus tersebut.

“Mempidana para terdakwa oleh karena itu dengan: pidana pokok penjara selama seumur hidup, pidana tambahan dipecat dari dinas militer,” jelas Hakim Ketua dalam tayangan YouTube Dilmil Jakarta, Senin (11/12/2023).

BACA JUGA: Motif Pembunuhan dan Misteri Hilangnya Hp Milik Imam Masykur

Diketahui sebelumnya, tiga terdakwa kasus pembunuhan Imam Masykur, yakni Praka Riswandi Manik (RM), Praka Heri Sandi (HS), dan Praka Jasmowir (J) dituntut hukuman mati dan dipecat.

Pembacaan tuntutan tersebut oleh Oditur Militer Letkol Chk Upen Jaya Supena dalam sidang di Pengadilan Militer (Dilmil) II-08 Jakarta Timur pada hari Senin (27/11/2023).

Usai tuntutan dibacakan, Hakim Ketua Kolonel Chk Rudy Dwi Prakamto memerintahkan para terdakwa untuk berdiskusi dengan penasihat hukumnya, apakah akan membacakan pembelaan atau pledoinya.

“Sidang akan dilanjutkan pada hari Senin, 4 Desember 2023, dengan mendengarkan pledoi Penasehat Hukum,” ucap Hakim Ketua.

(Saepul/Dist)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
tni kejaksaan
Prajurit TNI Ditempatkan di Kejaksaan, Legislator: Bisa Menciptakan Ketegangan!
Spider-Man Noir
Film Spider-Man Noir Tayang 2026, Cek Sinopsisnya!
One Piece Chapter 1149
One Piece Chapter 1149 Resmi Ditunda, Ini Jadwal Rilis Terbarunya!
Euis Ida Wartiah dan Pansus IV DPRD Jabar Kunjungi Kementerian Dalam Negeri
Euis Ida Wartiah dan Pansus IV DPRD Jabar Kunjungi Kementerian Dalam Negeri
dokter umum lakukan caesar
Menkes Usul Dokter Umum Diizinkan Lakukan Operasi Caesar
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Barcelona
Link Live Streaming Derby Catalan Espanyol vs Barcelona Selain Yalla Shoot
Ledakan amunisi Garut
TNI AD Beri Peluang Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut Jadi Tentara
Gempa Magnitudo 5,9 Guncang Wetar Maluku Barat Daya
Gempa Magnitudo 5,9 Guncang Wetar Maluku Barat Daya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.