10 Buah dan Sayur Sumber Vitamin C saat Berpuasa

Asupan vitamin C
Asupan vitamin C yang cukup akan memberi nutrisi yang baik pada saat berpuasa. (Sumber foto: pexels)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Selama menjalankan ibadah puasa, perlu adanya asupan vitamin C yang cukup karena kurangnya asupan makanan dan minuman selama berpuasa. Vitamin C atau asam askorbat, memiliki peran penting sebagai antioksidan yang melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Dengan mengonsumsi buah dan sayuran yang kaya akan nutrisi vitamin C saat sahur dapat memenuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh dan terhidar dari penyakit serius. Berikut ini rekomendasi buah dan sayuran yang memiliki kandungan vitamin C yang baik untuk sahur.

1. Jambu Biji

Buah dengan sumber vitamin C yang sangat baik adalah jambu biji. Dalam 100 gram jambu biji, terdapat sekitar 108 mg vitamin C. Kandungan vitamin C pada jambu biji bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan buah jeruk. Selain melindungi sistem kekebalan tubuh, vitamin C dalam jambu biji juga memiliki sifat anti-inflamasi.

2. Apel

Buah apel, baik itu merah maupun hijau, juga mengandung vitamin C dalam jumlah yang cukup. Dalam 100 gram buah apel terdapat sekitar 5 mg vitamin C. Konsumsi buah apel sebelum makan utama saat sahur dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin C harian Anda.

3. Pepaya

Pepaya, selain kaya akan vitamin A, juga merupakan sumber vitamin C yang baik. Dalam 157 gram buah pepaya, terdapat sekitar 95,7 mg vitamin C. Konsumsi pepaya dapat membantu melancarkan metabolisme dalam tubuh.

4. Stroberi

Stroberi, sebagai buah beri, mengandung tinggi vitamin C. Dalam 100 gram stroberi, terdapat sekitar 83 mg vitamin C. Manfaat vitamin C pada stroberi meliputi perlindungan terhadap radikal bebas, pencegahan peradangan, dan mengurangi risiko penyakit kanker.

5. Markisa

Buah markisa juga dapat menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan vitamin C saat sahur. Dalam 100 gram buah markisa, terdapat sekitar 72 mg vitamin C. Selain itu, buah ini juga mengandung serat, kalori, dan protein.

6. Kubis

Meskipun mungkin tidak disukai oleh semua orang, kubis memiliki kandungan vitamin C yang signifikan. Dalam 100 gram kubis, terdapat sekitar 92,6 mg vitamin C. Mengonsumsi kubis dapat memberikan tambahan serat, kalori, dan protein.

7. Brokoli

Dengan bentuknya yang mirip kembang kol, brokoli mengandung sekitar 49 mg vitamin C dalam 100 gramnya. Brokoli tidak hanya baik untuk mencegah kanker, tetapi juga berperan sebagai agen antioksidan dalam tubuh.

8. Kembang Kol

Kembang kol, dengan rasa yang lezat dan tekstur renyah, mengandung sekitar 26 mg vitamin C dalam 100 gramnya. Vitamin C dalam kembang kol dapat mendukung kesehatan tubuh, mempertahankan kekebalan tubuh, dan melawan bakteri penyebab infeksi.

9. Labu Kuning

Dalam 100 gram labu kuning, terdapat sekitar 23 mg vitamin C. Labu kuning tidak hanya membantu melawan radikal bebas, tetapi juga mengurangi risiko efek penuaan dini.

BACA JUGA: 6 Jenis Buah Penuh Nutrisi untuk Ibu Hamil

10. Paprika Hijau

Meskipun mungkin kurang populer daripada paprika merah, paprika hijau mengandung nutrisi penting, termasuk vitamin C. Dalam 50 gram paprika hijau, terdapat sekitar 56,5 gram vitamin C. Konsumsi paprika hijau dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh setiap hari.

Tetaplah menjaga pola makan seimbang dan sehat selama bulan puasa untuk mendukung kesehatan tubuh secara keseluruhan. Memasukkan berbagai jenis buah dan sayuran ini ke dalam menu sahur, akan memenuhi asupan vitamin C harian Anda dengan baik.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
reaktivasi jalur KA
Pemerintah Bakal Reaktivasi Jalur KA di Jabar, Segini Biayanya!
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.