1.394 Personel Dari Unsur TNI – Polri Amankan Laga Indonesia Kontra Kamboja

Foto - Web -

Bagikan

JAKARTA,TM.id : Sebanyak 1.394 personel gabungan dari unsur TNI-Polri diturunkan untuk mengamankan laga Grup A Piala AFF 2022 Indonesia versus Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat.

“Itu merupakan personel gabungan termasuk dari TNI yang menurunkan saru kompi atau 100 pasukan,” ujar Kepala Bagian Operasi Polres Metro Jakarta melansir Antara, (23/12/2022).

Dia menambahkan, protokol keamanan pada pertandingan tersebut disesuaikan dengan Peraturan Polri (Perpol) Nomor 10 tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.

Sesuai regulasi yang dikeluarkan menyusul peristiwa di Stadion Kanjuruhan, Malang, itu, polisi hanya akan ditempatkan di luar stadion.

Di area lapangan nantinya cuma ada pengamanan sipil (steward) yang berasal dari PSSI dan pengelola kawasan Gelora Bung Karno.

“Kami sudah menyesuaikan dengan Perpol terbaru dan standar FIFA,” tutur Saufi.

Selain itu, polisi juga menyiapkan sarana pendukung seperti ambulans, pemadam kebakaran dan beberapa kendaraan taktis untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Pertandingan Indonesia kontra Kamboja, yang menjadi laga sepak bola dengan penonton pertama di Indonesia usai peristiwa di Stadion Kanjuruhan, akan berlangsung mulai pukul 16.30 WIB.

Sesuai hasil rapat koordinasi dengan pemangku kepentingan termasuk Polri, PSSI hanya menyediakan sekitar 25.000 tiket untuk para penonton yang ingin menyaksikan langsung laga itu di SUGBK.

Adapun kapasitas maksimal SUGBK adalah di kisaran 77.000 penonton.

Rencananya, Presiden Joko Widodo serta Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali akan menyaksikan langsung pertandingan Indonesia melawan Kamboja tersebut.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ini Alasan Bojan Hodak Masih Menyimpan Tenaga Fitrah Maulana dan Zulkifli Lukmansyah
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Turun 5 Persen
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Turun 5 Persen
Album 'ASA', Jadi Pembuka Tur DT09 ke Asia
Album 'ASA', Jadi Pembuka Tur DT09 ke Asia
pencak ular garut
Pencak Ular, Seni Bela Diri Paling Menegangkan dari Samarang Garut
EIGER WJSC 2025
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.