1.200 calon Haji Kepri Dijadwalkan Berangkat pada Tahun 2023

(foto: Antara)

Bagikan

BATAM,TM.ID: Kantor Wilayah Kementerian Agama Kepulauan Riau menyebutkan sebanyak 1.200 calon haji di wilayah setempat dijadwalkan berangkat pada tahun 1444 H/2023 M.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kepri, Mahbub Daryanto mengatakan, kuota haji tersebut sesuai dengan jumlah penduduk beragama Islam di Kepri.

“Jatah Provinsi Kepri 1.200 orang sesuai dengan jumlah penduduk Muslim di Kepri. Kuota itu belum berubah sejak 10 tahun lalu,” kata Mahbub, Selasa (10/1/2023).

Ia menyampaikan untuk masa tunggu haji di Kepri sekitar 20 tahun.

Mahbub menambahkan terkait penambahan kuota haji di Kepri, pihaknya masih menunggu arahan selanjutnya dari Kemenag.

“Masih menunggu Pemerintah Arab Saudi juga karena mereka yang menentukan. Menag sedang me-lobby jika ada jatah negara lain yang tidak terisi agar dapat diberikan untuk Indonesia,” ujar dia.

Menurut Mahbub, terkait penetapan biaya haji masih akan dibahas pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI yang kemudian akan ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Keppres).

Pada keberangkatan haji tahun 2022 dilakukan pembatasan seperti jamaah yang berusia di atas 65 tahun tidak diperbolehkan untuk berangkat.

Calon haji Kepri yang berangkat ke Tanah Suci Mekkah pada 1443 Hijriah atau tahun 2022 Masehi sebanyak 589 orang.

Kantor Wilayah Kementerian Agama Kota Batam Kepulauan Riau menyebutkan kuota haji tahun 2023 di kota itu sebanyak 600 orang.

Sebelumnya Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam Zulkarnain di Batam, Senin (9/1) mengatakan untuk tahun 2023 pemberangkatan haji akan kembali normal seperti sebelum pandemi COVID-19.

“Kami akan memberangkatkan sekitar 600 jamaah, kemarin (haji 2022) kita hanya dapat 50 persen sekitar 300 jamaah,” kata Zulkarnain.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pencurian kabel tembaga
Anak di Bawah Umur Jadi Otak Pencurian Kabel Tembaga di Oluhuta Gorontalo
ariel honda ct125
Ariel Ganti Knalpo Honda CT125, Harga Bukan untuk Kaum Mendang-mending!
Lapas sukabumi pungli
Lapas Warungkiara Sukabumi Diduga Lakukan Praktik Pungli
Kantor Gubernur Jawa Barat
Penamaan Kantor Gubernur Jabar di Cirebon Tuai Kritik, Pemerhati Budaya Pertanyakan Identitas Lokal
Korban Kekerasan
Diduga Korban Kekerasan, Pria di Jatiluhur Purwakarta Ditemukan Bersimbah Darah
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.