JAKARTA,TM.ID: Xiaomi kembali memberikan kejutan pasar smartphone dengan merilis perangkat terbaru mereka, Redmi Note 13R, pada 8 Desember 2023, ponsel ini menawarkan kombinasi menarik antara spesifikasi canggih dan harga yang ramah di kantong.
Merangkum berbagai sumber, Redmi Note 13R usung layar IPS LCD seluas 6,7 inci dengan resolusi 720×1600 piksel, kecepatan refresh 90 Hz, dan rasio 20:9. Kelebihannya, layar ini memiliki kecerahan hingga 600 nits, memberikan pengalaman visual yang memukau. Proteksi dari Corning Gorilla Glass juga menambahkan lapisan perlindungan terhadap goresan.
Dengan chipset MediaTek Dimensity 6100+ (6 nm) dan menjalankan sistem operasi MIUI 14 berbasis Android 13, Redmi Note 13R menjanjikan kinerja yang tangguh. RAM sebesar 4 GB dan penyimpanan internal 128 GB, yang dapat penambahan melalui MicroSD, memberikan ruang yang cukup untuk penggunaan sehari-hari.
Kamera utama dengan resolusi 50 MP (f/1.8) PDAF di bagian belakang membawa kualitas foto yang tajam dan jernih. Dengan fitur LED flash, HDR, dan kemampuan merekam video 1080 P/30 fps, kamera ini menghadirkan pengalaman fotografi yang memukau. Sementara kamera depan 5 MP cocok untuk kebutuhan selfie dan panggilan video.
BACA JUGA: Xiaomi Redmi 13C 4G Resmi Rilis di Indonesia, Ini Harganya!
Redmi Note 13R mendukung konektivitas hingga 5G dengan dual SIM. Fitur seperti Wifi, Bluetooth, GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, FM radio, dan USB Type-C 2.0 melengkapi paket konektivitasnya. Baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fitur pengisian daya cepat 18 Watt menjamin daya tahan yang cukup untuk penggunaan sehari-hari.
Redmi Note 13R juga membawa berbagai fitur unggulan lainnya, seperti, sensor, fingerprint, akselerometer, compass, dan virtual proximity sensing, meningkatkan pengalaman pengguna secara menyeluruh.
Dengan harga sekitar 130 EUR atau sekitar Rp2,1 jutaan, Xiaomi Redmi Note 13R menawarkan kombinasi yang sulit ditolak, spesifikasi canggih dengan harga terjangkau.
Xiaomi Redmi Note 13R membuktikan bahwa smartphone canggih tidak harus mahal. Dengan fitur-fitur unggulan dan harga yang bersaing, ponsel ini menjadi opsi menarik di pasar yang penuh dengan persaingan.
(Budis)