Xiaomi Hadirkan YU7, SUV Listrik Spesialis Jarak Jauh

[info_penulis_custom]
XIAOMI SU7
(Xiaomi)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Usai sukses dengan debut mobil listrik perdanannya, SU7, Xiaomi kembali menunjukkan kekukuhan pada industri otomotif dengan meluncurkan kendaraan listrik keduanya, Xiaomi YU7.

Peluncuran itu sekaligus memperingati ulang tahun ke-15 perusahaan teknologi asal Tiongkok tersebut, Jumat (25/05/2025).

Xiaomi YU7 terlahir sebagai SUV  bertenaga listrik penuh (EV) yang mengusung desain modern serta fitur-fitur canggih.

Spesifikasi Xiaomi YU7

Menggunakan arsitektur Modena seperti SU7, Xiaomi YU7 tampil dengan dimensi yang lebih besar: panjang 4.999 mm, lebar 1.996 mm, tinggi 1.608 mm, dan jarak sumbu roda mencapai 3.000 mm. Dengan ukuran ini, YU7 memiliki kelapangan kabin dan ruang bagasi, menjadikannya cocok sebagai mobil keluarga berperforma tinggi.

Xiaomi hanya menghadirkan tiga pilihan warna pada mobil listrik ini, meliputi hijau, oranye, dan titanium metalik, dengan opsi velg 19 inci dan 20 inci yang memperkuat kesan sporty.

Untuk akses masuk kendaraan, Xiaomi mengandalkan sistem digital melalui aplikasi smartphone. Handle pintu model pop-up membuat bodi YU7 tampak bersih dan futuristik.

Masuk ke interior, aura kemewahan langsung terasa. Jok, dashboard, dan door trim dibalut kulit Nappa premium. Jok pengemudi dan penumpang dilengkapi fitur pijat 10 titik dan bisa direbahkan hingga 123 derajat, sementara jok belakang bisa direbahkan sampai 135 derajat secara elektrik.

BACA JUGA:

China Larang Istilah Autonomous Driving pada Mobil Listrik, Akibat Heboh Xiaomi SU7 Celaka?

Saingi dengan Harga Lebih Murah, Seres 3 Lebih Baik dari BYD Atto 3?

Sistem hiburannya dilengkapi head unit layar sentuh besar model floating, serta panel instrumen digital HyperVision 1,1 meter yang terdiri dari tiga layar mini LED beresolusi tinggi 108 PPD, mengelilingi dashboard atas.

Untuk menunjang performa digital, Xiaomi menyematkan chip Snapdragon 8 Gen 3, yang menjamin proses booting dalam 1,35 detik dan update over-the-air hanya butuh 15 menit.

Tiga Varian

Xiaomi YU7 tersedia dalam tiga varian dengan perbedaan utama pada sistem penggerak dan kapasitas baterai:

  1. YU7 RWD (Rear-Wheel Drive)

    • Baterai: LFP 96,3 kWh

    • Jarak tempuh: 835 km (CLTC)

    • Tenaga: 235 kW (315 dk)

    • Torsi: 528 Nm

    • 0–100 km/jam: 5,8 detik

    • Top speed: 240 km/jam

  2. YU7 Pro AWD (All-Wheel Drive)

    • Baterai: LFP 96,3 kWh

    • Jarak tempuh: 770 km

    • Tenaga: 365 kW (489 dk)

    • Torsi: 690 Nm

    • 0–100 km/jam: 4,2 detik

    • Top speed: 240 km/jam

  3. YU7 Max AWD

    • Baterai: NMC 101,7 kWh

    • Jarak tempuh: 760 km

    • Tenaga: 508 kW (681 dk)

    • Torsi: 866 Nm

    • 0–100 km/jam: 3,23 detik

    • Top speed: 253 km/jam

Performa ini menjadikan Xiaomi YU7 sebagai salah satu SUV listrik paling bertenaga di kelasnya, dengan kecepatan dan akselerasi yang layak diadu dengan merek-merek premium global.

Harga Belum Launching

Meski telah diumumkan secara resmi, Xiaomi belum mengungkap harga jual YU7. Informasi dari Carnewschina menyebutkan bahwa konsumen baru bisa mulai melakukan pemesanan pada Juli 2025.

Dengan teknologi mutakhir, kenyamanan tinggi, dan performa luar biasa, Xiaomi YU7 siap menantang para pemain besar di pasar kendaraan listrik global.

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
MotoGP
Hasil Latihan MotoGP Inggris 2025: Alex Marquez Salip Quartararo dan Miller
Moto3
Hasil Latihan Moto3 Inggris 2025: Alvaro Carpe Tercepat, Almansa Tempel Ketat
Belinda-Bencic-AP-fb
Belinda Bencic Mundur dari French Open 2025
Konvoi Persib Juara
Amankan Konvoi Persib Juara, Polrestabes Bandung Siaga Penuh
1747931830344-2503418279
Apriyani/Febi Bawa Harapan Terakhir Indonesia di Malaysia Masters 2025
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Seorang Warga di Cikahuripan Lembang Diduga Terseret Longsor, Masih Dalam Pencarian

4

Jembatan Terapung Cijeruk Roboh Kedaraan Bermotor Terjabak

5

Kemendag Grebek Gudang Berisi 1,6 Juta Produk Impor Ilegal China di Tangerang
Headline
Jelang Idul Adha, DKPP Kota Bandung Libatkan Tim Ahli dan Teknologi Digital
Jelang Idul Adha, DKPP Kota Bandung Libatkan Tim Ahli dan Teknologi Digital
Daftar Enam Paket Insentif Ekonomi, Berlaku Mulai Juni
Daftar Enam Paket Insentif Ekonomi, Berlaku Mulai Juni
grup fantasi sedarah-1
Setelah Grup Fantasi Sedarah, Muncul 'Cinta Sedarah' Pelaku Berhasil Diringkus
Masa Depan Kevin Mendoza Dengan Persib Bandung Telah Usai
Masa Depan Kevin Mendoza Dengan Persib Bandung Telah Usai

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.