Rekomendasi Wisata Jabodetabek untuk Liburan Idul Adha 2024

Wisata Iduladha
Wisata Iduladha. (dok. gmaps)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hari raya Iduladha merupakan salah satu momen yang cocok untuk melakukan wisata bersama keluarga, karena biasanya pada hari ini, seluruh keluarga akan berkumpul untuk menikmati suasana lebaran.

Dan jika Anda ingin menikmati liburan bersama keluarga di daerah jabodetabek, artikel ini akan merekomendasikan wisata yang cocok untuk Anda.

Rekomendasi Wisata Jabodetabek

Berikut ini sejumlah rekomendasi wisata yang ada di Jabodetabek yang cocok untuk liburan saat Iduladha.

1. Bendungan Pintu Air Sepuluh

Terletak di Jalan Sangeongo, Karawaci, Tangerang,  Bendungan Pintu Air Sepuluh merupakan destinasi wisata dengan nilai sejarah yang tinggi.

Bendungan ini dialiri oleh Sungai Cisadane dan dibangun pada tahun 1927 sebagai peninggalan masa kolonial Belanda. Sampai saat ini, bendungan ini masih terawat dengan baik.

2. Kepulauan Seribu

Untuk Anda yang ingin menikmati wisata bahari dekat Jakarta, Kepulauan Seribu adalah pilihan yang tepat.

Di sini, Anda bisa menyatu dengan alam melalui berbagai aktivitas seperti snorkeling, bersepeda mengejar matahari terbenam, berfoto, dan menikmati kuliner seafood yang lezat.

Banyak pulau di Kepulauan Seribu yang bisa Anda jelajahi, menawarkan pengalaman yang menyenangkan dan menenangkan.

3. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor adalah tempat yang sempurna untuk menikmati kesejukan alam. Terletak di Bogor, kebun ini sering dijadikan lokasi studi lapangan oleh siswa dan mahasiswa.

Di sini, Anda bisa piknik dengan menggelar tikar dan makan siang bersama keluarga dan teman sambil menikmati hawa sejuk Kota Bogor.

4. Danau Cibeureum

Berlokasi di Desa Lambing Sari, Kecamatan Tambun, Bekasi, Danau Cibeureum adalah tempat yang cocok untuk melepas penat dan bersantai.

Danau ini memiliki spot unik berupa pulau kecil di tengah danau dengan satu pohon besar di tengahnya.

Untuk menyebrang ke pulau tersebut, Anda bisa menyewa perahu seharga Rp 15 ribu per orang. Sesampai di sana, Anda bisa berfoto dan menikmati keindahan danau.

5. Taman Wisata Alam Angke Kapuk

Terletak di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Taman Wisata Alam Angke Kapuk adalah destinasi wisata yang populer di kalangan warga Jakarta.

Di sini, Anda bisa menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman sambil menikmati pemandangan hutan bakau di sepanjang pantai.

BACA JUGA5 Wisata Terbaik 2024 di Padang, Cocok untuk Liburan Idul Adha

Tempat ini juga menjadi lokasi favorit untuk sesi pemotretan dan swafoto. Jika ingin berkeliling hutan bakau, Anda bisa menyewa perahu dengan tarif Rp 250 ribu.

Sekarang, Anda dan keluarga dapat menikmati liburan Iduladha di salah satu tempat wisata yang sudah direkomendasikan di atas. Selamat liburan!

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Anak Ridwan Kamil
Pria Bernama Revelino Klaim Sebagai Ayah Biologis Anak dari Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.