Waspada Bensin Oplosan, Ketahui Ciri dan Gejalanya pada Motor

bensin-eceran-motor (1)
foto (Pertamina)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mengisi bensin eceran untuk sepeda motor di pinggir jalan merupakan opsional, karena alasan enggan mengantri di SPBU.

Selain itu, jarak menjadi pertimbangan mengapa bensin eceran di pinggir jalan menjadi pilihan. Namun, penjual bahan bakar di pinggir jalan tak menjamin kemurnian. Bahkan bisa saja bahan bakar yang dijual adalah oplosan.

Ciri Bensin Oplosan dan Gejalanya pada Motor

BACA JUGA: Tips Ampuh Membersihkan Sticker di Motor, Tidak Berbekas

Melansir beberapa sumber, berikut ciri-ciri dan gejala motor yang menggunakan bensin oplosan:

  •  Suara Mesin Berisik

Salah satu tanda pertama dari penggunaan bensin oplosan adalah perubahan suara mesin motor. Saat motor diisi dengan bahan bakar yang tidak murni, mesin akancenderung lebih berisik dari biasanya.  Hal Ini dapat disebabkan oleh penumpukan kerak pada piston, kepala silinder, dan sekitar payung klep.

Ketika kerak terus bertumpuk, dapat mengakibatkan knocking atau suara berisik yang tidak diinginkan saat mesin beroperasi.

  • Performa Kurang Optimal

Ciri lain dari penggunaan bensin oplosan adalah menurunya performa mesin motor. Bahkan, dalam banyak kasus, penggunaan bensin oplosan dapat menyebabkan mesin motor mogok.

Performa mesin motor menjadi loyo dan tidak mencapai performa maksimalnya. Selain itu, penggunaan bensin oplosan juga dapat meningkatkan konsumsi bahan bakar, yang berdampak buruk pada efisiensi kendaraan.

  • Ciri Oplosan

Mengenali bensin oplosan sebenarnya tidak sulit. anda dapat membedakan antara bensin murni dan bensin oplosan dengan melihat beberapa ciri khas.

Bensin asli biasanya memiliki warna yang lebih jernih dan bersih. Jika melihat bensin dengan warna yang tidak biasa atau kualitas yang buruk, itu mungkin bensin oplosan.

Selain itu, perhatikan dasar botol bensin di pom bensin eceran. Bensin asli memiliki sedikit atau tidak ada endapan dan tampak lebih bening karena tidak tercampur dengan bahan tambahan.

Dengan mengenali ciri-ciri ini, diharapakan bisa menghindari penggunaan bensin oplosan yang dapat merusak mesin motor.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.