Waspada! Banjir Rob Terjadi di Pesisir Medan saat “Super New Moon”

super new moon
Ilustrasi. (web)

Bagikan

MEDAN,TM.ID: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, banjir pasang air laut (rob) terjadi saat fenomena super new moon atau fase bulan baru di pesisir Kota Medan, Sumatera Utara.

“Fenomena ‘super new moon’ yang terjadi bersamaan dengan fenomena ‘perigee’ (jarak terdekat bulan ke bumi) pada 21 Januari menyebabkan terjadi banjir pesisir atau rob,” kata Kepala BMKG Maritim Belawan, Sugiyono di Medan, Senin (23/1/2023).

Ia mengatakan, pihaknya telah memberi peringatan dini rob atau pasang air laut yang mempengaruhi wilayah pesisir Belawan pada 19 – 26 Januari 2023.

“Banjir pesisir terjadi pada pukul 00.00 – 4.00 WIB dan 15.00 – 17.00 WIB setiap hari dengan pasang tertinggi diperkirakan mencapai 2,6 meter,” kata dia.

Ia mengatakan ketinggian pasang air laut tersebut diukur dari surut terendah, khususnya di wilayah perairan Belawan, Medan, Sumut.

Sugiyono juga mengungkapkan potensi banjir pesisir di perairan Belawan ini secara umum akan berdampak terganggunya transportasi di sekitar Pelabuhan Belawan.

BACA JUGA: BPBD: Dua Jembatan Rusak di Garut Tidak Sebabkan Warga Terisolasi

Di antaranya aktivitas bongkar muat, aktivitas di pemukiman wilayah pesisir, aktivitas tambak udang dan perikanan darat.

Rob melanda wilayah pesisir Belawan meliputi 10 kelurahan di tiga kecamatan, yakni enam kelurahan di Medan Belawan, dan masing-masing dua kelurahan di Medan Labuhan serta Medan Marelan.

“Kami imbau masyarakat selalu waspada dan siaga mengantisipasi dampak banjir pesisir serta memperhatikan ‘update’ informasi cuaca maritim dari BMKG,” papar dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.