Wamendag Era SBY Diangkat Erick Thohir Gantikan Bos Bulog Buwas

Bos Bulog Buwas di Ganti Wamenag Era SBY Bayu Krisnamurthi
Gedung Perum Bulog.(Dok.Perum Bulog).

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Bos Bulog Buwas diganti Wamendag Era SBY, dalam hal ini Menteri BUMN Erick Thohir mengangkat Bayu Krisnamurthi sebagai Direktur Utama Perum BULOG, menggantikan Budi Waseso per 1 Desember 2023.

Pengangkatan ini tertuang dalam Surat Keputusan Menteri BUMN nomor SK-341/MBU/12/2023 tanggal 1 Desember 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-anggota Direksi Perum BULOG.

Usai ditunjuk mengemban amanah baru, Bayu Krisnamurthi mengatakan kepercayaan negara harus dijaga dengan baik, terlebih posisi BULOG dalam menjaga kedaulatan pangan.

“Sekaligus melanjutkan kepemimpinan Budi Waseso, yang menurut saya sudah baik dalam mengawal berjalannya transformasi BULOG sampai saat ini,” ungkap Bayu, dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA: Bulog Teken Kontrak Impor Beras dari 4 Negara 1 Juta Ton

Pada penggantian susunan direksi Perum BULOG ini, Erick Thohir juga mengangkat Arief Prasetyo Adi sebagai Ketua Dewan Pengawas Perum BULOG, menggantikan Bayu Krisnamurthi,

Berikut susunan baru direksi Perum BULOG

  • Direktur Utama : Bayu Krisnamurthi
  • Direktur Keuangan : Bagya Mulyanto
  • Direktur Supply Chain dan Pelayanan Publik : Mokhamad Suyamto
  • Direktur Bisnis : Febby Novita
  • Direktur Human Capital : Purnomo Sinar Hadi
  • Direktur Transformasi dan Hubungan Kelembagaan : Sonya Mamoriska

Susunan Dewan Pengawas Perum BULOG

  • Ketua : Arief Prasetyo Adi
  • Anggota Independen : Dian Safitri
  • Anggota Independen : Donny Gahral Adian
  • Anggota : Musdhalifah Machmud
  • Anggota Independen : Zainut Tauhid
  • Anggota : Fadjry Djufry

Sementara itu usai menyerahkan kursi petinggi BULOG kepada Bayu, Budi Waseso kini diangkat sebagai Komisaris Utama Semen Indonesia Group (SIG) lewat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB).

Budi Waseso menyebut menerima semua kebijakan dari pemerintah dan bersyukur sudah memimpin BULOG selama lebih dari lima tahun.

“Dan saya percaya pengganti Bulog lebih baik dan meneruskan transformasi yang sudah berjalan”, kata Budi Waseso.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva