Viral! Ormas Palak Sopir Mobil Boks di Bogor

Bagikan

BOGOR, TM.ID: Dari video viral yang beredar di media sosial, memperlihatkan seorang pria berseragam ormas (Organisasi Masyarakat) meminta uang ke sopir mobil boks, yang melintas di daerah Bogor.

Dalam video itu oknum ormas bersama sopir bersitegang, cekcok lantaran menurut sang sopir tak perlu membayar.

Tak hanya itu, pria berseragam ormas ini sempat melontarkan makian pada sopir yang ogah membayar jatah preman itu.

BACA JUGA: Penyebar Gosip Perselingkuhan Christian Sugiono dengan Hana Hanifah Minta Maaf

Mulanya sopir mobil boks itu menyebut, dirinya tak pernah ditagih uang selama melintas di lokasi. Namun, oknum ormas tersebut bersikeras sopir itu harus membayar uang kepada dirinya, karena telah melintasi wilayahnya.

“Lu ngelewat wilayah gua,” balas terduga pelaku.

“Saya sudah berapa tahun pak lewat sini,” jawab sopir.

“Justru peraturannya baru keluar,” Timpal pelaku.

“Nggak ada bang,” jawab sopir lagi.

“Ya ngomong nggak ada lo, jangan bilang bayar pajak bayar pajak lo, nggak lo tadi bilang bayar pajak bayar pajak, t*i lo,” maki pelaku.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Bogor, Iptu Desi Triana mengatakan, sejauh ini polisi telah melakukan pengecekan terkait peristiwa tersebut.

“Sudah dilakukan pengecekan Polsek Rancabungur ke tempat kejadian perkara (TKP) dan dinyatakan yang bersangkutan bukan bagian dari Pemuda Pancasila,” Ujarnya.

Turut ditegaskan pula oleh oleh Ketua Ormas Pemuda Pancasila setempat, bahwa pelaku pada video viral itu bukan anggota mereka.

“Sedang dicari pelakunya, masih dalam proses penyelidikan Polsek Rancabungur,” tandasnya.

BACA JUGA: Viral! Maling Tak Pandang Bulu, Gasak Motor di Asrama Polisi

(Saepul/Dist)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
solo jadi daerah istimewa
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa?
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.