Venue Hampir Rampung, PON XXI Siap Digelar di Aceh

Bareskrim Datangi Lokasi PON Aceh-Sumut
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau penyelesaian konstruksi Stadion Harapan Bangsa (SHB), Provinsi Aceh, Selasa (20/8/20204) (Kementerian PUPR)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Sebagai salah satu tuan rumah PON XXI Aceh-Sumut 2024, Aceh terus bekerja keras mempersiapkan segala infrastruktur pendukung. Dengan persiapan yang telah mencapai tahap akhir Aceh berkomitmen memberikan yang terbaik, baik dari sisi infrastruktur maupun pelaksanaan event.

Ini disampaikan Ketua Panitia Pengawas dan Pengarah PON XXI Aceh-Sumut, Mayjen TNI Purn. Dr. Suwarno, Rabu (21/8/2024). Ia menyatakan persiapan di Aceh sudah mencapai tahap finalisasi, dengan fokus utama pada venue dan fasilitas pendukung.

“Kami telah melakukan finalisasi di berbagai sektor, baik dari segi infrastruktur maupun sarana pendukung. Venue-venue utama yang akan digunakan dalam PON XXI sudah siap digunakan, dengan persentase kesiapan mencapai 95%,” katanya.

Salah satu venue yang menjadi pusat perhatian, yakni Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh, yang akan menjadi tempat upacara pembukaan PON XXI. Stadion ini telah menjalani renovasi besar-besaran dan kini hanya menyisakan sedikit pekerjaan pada bagian luar stadion.

“Tinggal beberapa bagian luar yang harus diselesaikan. Namun kami optimis semua akan siap pada waktunya,” katanya.

PON XXI ini menjadi istimewa karena untuk pertama kalinya diadakan di dua provinsi sekaligus. Aceh dan Sumatera Utara masing-masing akan menjadi tuan rumah bagi berbagai cabang olahraga.

BACA JUUGA: Jadwal Kickoff dan Hasil Drawing Sepak Bola dan Futsal PON XXI Aceh-Sumut 2024

Di Aceh sendiri, selain di Banda Aceh, beberapa pertandingan juga akan digelar di sembilan kabupaten/kota lainnya. Seperti Lhokseumawe yang akan menggelar pertandingan Paralayang.

“Kami mengupayakan agar standar venue dan peralatan sesuai dengan regulasi yang ditetapkan oleh induk cabang olahraga. Semua pihak di Aceh dan Sumut telah bekerja keras untuk memastikan kelancaran jalannya PON kali ini,” kata Suwarno.

Di samping itu, ia melanjutkan, Aceh juga telah mempersiapkan berbagai fasilitas pendukung untuk memastikan kelancaran pelaksanaan PON. Dalam hal ini, pemerintah pusat dan daerah bekerja sama untuk menyediakan berbagai sarana yang dibutuhkan.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
wapres filipina ancam bunuh presiden-1
Buntut Ancaman Pembunuhan Presiden, Duterte Dipanggil Pihak Berwajib
WhatsApp Image 2024-11-26 at 10.19
bank bjb Pelopori Penerbitan Surat Berharga Perpetual Rupiah di Indonesia
441e670d-9eaf-436a-bf4a-85904562c779
KPU Kota Bandung Gelar Lomba Stand Up Comedy, Sosialisasikan Pilkada Serentak 2024
Jeje Govinda Habib Luthfi Bin Yahya
Jeje Govinda Minta Doa ke Habib Luthfi Bin Yahya di Hari Tenang Pilkada Bandung Barat
Duta Sheila On 7 Menikah
Duta Sheila On 7 Buka-Bukaan Alasan Menikah Muda
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024