Ujian Nasional Diganti Tes Kemampuan Akademik, Sifatnya Tidak Wajib

ujian nasional-1
(freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) mengubah Ujian Nasional (UN) menjadi Tes Kemampuan Akademik (TKA). Namun, TKA bukan penentu kelulusan dan bersifat tidak wajib. KA akan dimulai 2025 hanya untuk kelas 12 SMA/SMK.

“TKA sifatnya tidak wajib dan bukan menjadi sebuah penilaian standar kelulusan,” ungkap Plt Kepala BSKAP Toni Toharudin Toni dikutip Jumat (28/2/2025).

Meski tidak wajib, bagi kelas 12 SMA/SMK, TKA bakal menjadi indikator penilaian jalur prestasi masuk perguruan tinggi negeri (PTN). Sedangkan, di jenjang SD dan SMP, TKA akan dimulai pada 2026. TKA ini bakal menjadi indikator untuk masuk jenjang pendidikan selanjutnya namun bukan penentu kelulusan.

“TKA ini juga akan menjadi berbagai indikator untuk masuk dari SD ke SMP dan SMP ke SMA. Untuk pelaksanaan TKA SD dan SMP akan mulai dilakukan pada tahun depan,” ucapnya.

BACA JUGA: 

Kemendikti Saintek Akan Evaluasi Permendikbudristek Nomor 53 Tahun 2023

Ujian Nasional untuk SMA Bakal Digelar November 2025

Sementara itu, Mendikdasmen Abdul Mu’ti menyebut, tes kemampuan akademik sebagai pengganti tes ujian nasional dijadwalkan diselenggarakan pada November 2025 tahun ini. Mu’ti menyatakan tes kemampuan akademik ini sifatnya tidak wajib dan bukan menjadi penentu kelulusan.

“Seng gelem melu ya silahkan ikut (yang mau ikut, ya ikut), seng ora gelem yo wes (yang tidak mau ikut ya sudah). Tetapi hasil tes nanti menjadi dasar untuk diterima melalui jalur prestasi,” tegasnya.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Obrob-obrog sahur
Obrog-obrog, Tradisi Unik di Jawa Barat untuk Membangunkan Sahur
El Putra Sarira
El Putra Sarira Jadi Rangga di Film Musikal Rangga & Cinta, Orang Tua Sempat Curiga!
Bu Guru Salsa
Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
harga bbm shell
Lagi Banyak Digandrungi Konsumen, Harga BBM Shell Malah Naik!
Codeblu
Codeblu Dihujat, Sang Istri Bela Mati-matian
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

4

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

5

Tok! 1 Ramadan Besok, Ini Hasil Pantauan Hilal
Headline
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.