BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, menegaskan peningkatan volume sampah usai perayaan konvoi kemenangan Persib pada akhir pekan lalu tidak mengganggu proses pengangkutan sampah harian.
Ia menyampaikan meskipun jumlah sampah mencapai puluhan ribu ton, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandung berhasil mengatasinya tanpa mengganggu 140 ritase pengangkutan reguler yang dilakukan setiap hari.
“Enggak terganggu. Kita atur supaya tetap masuk dalam jadwal tanpa mengorbankan ritase yang sudah ada,” ujar Farhan, Rabu (28/5/2025).
Ia menjelaskan tim mulai melakukan aksi pembersihan sejak Sabtu, 24 Mei pukul 16.00 WIB dan baru menyelesaikan proses pengangkutan pada Senin, 26 Mei sekitar pukul 02.00 WIB. Area-area yang menjadi lokasi konvoi menjadi fokus utama penanganan.
Baca Juga:
Gawat! Kapasitas TPA Sarimukti Cuma Sekitar Sebulan Lagi, Bandung Raya Tak Punya Pilihan
Pemkot Bandung Dapat Tambahan 5 Ritasi Buang Sampah ke TPA Sarimukti
“Mayoritas sampah yang terkumpul berupa plastik. Plastik-plastik itu enggak langsung dibuang. Kita arahkan untuk di-recycle. Karena memang, sebelum dibawa ke TPA, ada proses pemilahan terlebih dahulu,” ucapnya.
Farhan menuturkan melalui strategi pembagian wilayah dan penataan armada, sistem pengelolaan sampah di Kota Bandung tetap mampu berjalan optimal meskipun dihadapkan pada lonjakan volume sampah secara tiba-tiba.
(Virdiya/_Usk)