Transformasi Pendidikan, Disdik Jabar Luncurkan Logo Baru

Transformasi Pendidikan
Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Wahyu Mijaya.(Foto: Dok.Disdik Jabar).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sebagai upaya melakukan Transformasi Pendidikan, Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat (Jabar) meluncurkan logo baru. Logo Disdik Jabar yang baru ini memiliki filosofi mendalam.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Wahyu Mijaya saat acara peluncuran di SMKN 2 Bekasi, Kota Bekasi, Rabu (24/1/2024).

“Dengan beberapa prinsip utama, bahwa proses pendidikan terus tumbuh berkembang bersama budaya organisasi, kebermanfaatan ilmu pengetahuan yang terus berkembang, adaptif terhadap perkembangan zaman dan teknologi,” ucap Wahyu.

Juga, kata Wahyu, adanya komitmen berinovasi dalam mutu pembelajaran dan tata kelola manajemen pendidikan, perjuangan dan kegigihan dalam mencapai cita-cita.

“Serta Disdik sebagai “naungan” bagi seluruh stakeholder pendidikan di Jawa Barat yang terus berkolaborasi secara dinamis, selaras, dan harmonis untuk mewujudkan kesempurnaan cita-cita pendidikan,” jelasnya.

Sedangkan maskot Disdik Jabar yang dinamai DIBA, lanjut Wahyu, berupa karakter yang menggambarkan sosok “terdidik terbaik” yang terdiri dari unsur-unsur berbeda dan saling berkaitan, antara lain pensil, stylus, lebah, dan robot.

“DIBA sebagai perlambangan unsur hubungan antara manusia, alam, dan teknologi dalam konteks kehidupan yang kompleks dan dinamis,” ucapnya.

Sementara tagline “Terdidik Terbaik”, kata Wahyu, menjadi spirit “terdidik sekarang dan terbaik mendatang” bagi seluruh civitas pendidikan yang berkarakter, berilmu, dan berkeahlian yang diharapkan dapat bersaing secara global berbasis kearifan lokal.

BACA JUGA: Jelang Pemilu 2024, Diskominfo Jabar Klarifikasi 150 Hoaks Isu Politik

Wahyu juga memaparkan, ada empat paradigma yang menjadi landasan transformasi pendidikan hari ini, yakni dynamic governance, network governance, whole of governance, dan digital governance.

“Dari empat paradigma itu, kita lakukan beberapa langkah yang dijadikan transformasi pendidikan di Jabar,” ujarnya.

Contoh konkretnya, tambah Wahyu, saat ini semua aplikasi informasi dilayani dalam satu pintu. Selain itu, program kerja sama bersama dunia usaha/dunia industri kembali bertambah dan menyasar 103 SMK di Jabar.

Adapun dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia yang unggul, Disdik Jabar menargetkan satu guru/tenaga kependidikan memiliki kompetensi yang dikuasai melalui sertifikasi keahlian.

“Jadi, ini bukan hanya tentang logo atau tagline baru, tapi tentang semangat menghadapi proses perubahan yang harus diantisipasi, itu spiritnya,” imbuhnya.

Transformasi pendidikan tersebut berisi integrasi teknologi informasi pelayanan pendidikan, kolaborasi dengan dunia usaha/dunia industri, dan pengenalan identitas Disdik Jabar, meliputi logo, tagline, seragam serta jingle baru Disdik Jabar.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pierre-gasly-alphatauri-1st-po
Pierre Gasly Bikin Kejutan di FP1 GP Arab Saudi, Alpine Tunjukkan Taring
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.