Tim Persib Terbang ke Bali H-1 Kontra Arema FC, Milla Berani Ambil Risiko?

Pelatih Persib Luis Milla Persib vs Arema FC Stadion I Wayan Dipta Bali Laga Tandang
Pelatih Persib Luis Milla. (Foto: Istimewa)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Pelatih Persib Luis Milla punya alasan tersendiri kenapa memberangkatkan timnya ke Bali dalam waktu yang mepet.

Luis Milla bersama rombongan Persib terbang ke Bali melalui Bandara Husein Sastranegara, Bandung pada Kamis siang, 6 Juli 2023.

Persib vs Arema FC akan bertanding pada Jumat 7 Juli 2023, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, dengan kickoff pada pukul 19.00.

Pagi sebelum terbang ke Bali, Luis Milla menyajikan menu latihan ringan kepada anak asuhnya di Bandung.

Duel Persib kontra Arema FC prediksinya akan berlangsung panas karena pasukan Pangeran Biru punya target menang. Pasalnya, laga perdana Persib vs Madura United menuai hasil tak begitu memuaskan dengan skor imbang 1-1.

Luis Milla menegaskan bahwa keberangkatan H-1 berlaga merupakan hal yang wajar. Terlebih waktu perjalanan ke Bali cukup singkat.

Menurutnya, masih ada waktu istirahat yang cukup bagi anak asuhnya.

“Berangkat H-1 adalah hal biasa. Dengan pesawat, ini termasuk jarak dekat. Selain itu, pemain juga punya waktu lebih untuk beristirahat dengan keluarga di rumah. Itu hal wajar dan normal untuk berangkat di H-1,” kata Milla, Kamis (6/7/2023).

Pelatih asal Spanyol ini mengatakan, keberangkatan H-1 menjelang pertandingan, juga bisa memanfaatkan waktu untuk memaksimalkan persiapan bagi tim di Bandung.

Ia yakin pada saat tiba di Bali para pemain sudah bisa fokus ke pertandingan. Dengan persiapan maksimal di Bandung, terutama di tiga hari terakhir, timnya cukup siap untuk berlaga menghadapi pasukan Singo Edan.

“Kami tahu akan menghadapi tim bagus, dan untuk pertandingan ini, kami membawa 22 pemain,” jelasnya.

BACA JUGA: Ezra Dibikin Trauma Saat Persib Kontra Madura, Ini Tekadnya Terhadap Arema!

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.