Tengku Dewi Putri Resmi Cerai dari Andrew Andika, Dapat Hak Asuh Anak dan Nafkah

Hak Asuh Anak Tengku Dewi
(Instagram/@tengkudewiputri_tdp)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Selebritis Tengku Dewi Putri dan Andrew Andika resmi bercerai. Pengadilan Agama Cibinong mengabulkan seluruh gugatan Tengku Dewi, memberikannya hak asuh anak atas keduanya dan hak untuk mendapatkan nafkah dari Andrew Andika.

Kabar ini dikonfirmasi oleh kuasa hukum Tengku Dewi, Nickolas Dominique, usai sidang putusan pada Rabu (18/12/2024).

“Sudah dikabulkan ya, sudah berpisah, lalu untuk hak asuh anak dan biaya bulanan untuk anak,” ujar Nickolas.

Meskipun Tengku Dewi mendapatkan hak asuh anak penuh, Andrew Andika tetap diperbolehkan bertemu anak-anaknya kapan saja tanpa batasan.

“Tidak ada penolakan (dari Andrew Andika). Hak asuh ke Ibu Tengku langsung, tapi maksudnya Andrew boleh datang untuk menjenguk anak, tidak ada pembatasan,” tambahnya.

Besaran nafkah yang akan diberikan Andrew Andika masih dirahasiakan oleh pihak Tengku Dewi.

BACA JUGA : Andrew Andika Salahkan Tengku Dewi, Klaim Hanya Berhubungan Seksual Sekali Setahun

Perselingkuhan Jadi Penyebab Perceraian

Tengku Dewi Putri mengajukan gugatan cerai pada (31/5/2024) setelah Andrew Andika beberapa kali ketahuan berselingkuh. Proses persidangan sempat ditunda karena Tengku Dewi melahirkan anak keduanya. Setelah tujuh bulan berproses, perceraian mereka akhirnya diputuskan.

Meskipun melalui proses perceraian, Tengku Dewi dan Andrew Andika kini telah berdamai. Keduanya sepakat untuk mengakhiri pernikahan dengan baik-baik demi kepentingan kedua anak mereka.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
tilang cadas pangeran
Polisi Kantongi Duit saat Tilang Pengendara di Cadas Pangeran, Bikin Malu Polres Sumedang!
pengemudi patwal
Viral! Pengemudi Tantang Petugas Patwal Bunyikan Sirine: Takut Bunyiin?
Suar Mahasiswa Awards 2025
Cara Mudah Membuat Artikel untuk Suar Mahasiswa Awards 2025
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.