Tenaga Tetap Joss, Konsumsi BBM MX King 2024 Bikin Happy!

mx king 2024
(Dok.Yamaha)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Yamaha Exciter alias MX King, model tahun 2024 kini telah resmi meluncur di Thailand. Meski dikenal sebagai bebek tangguh, motor ini menyimpan keunggulan pada konsumsi bahan bakarnya.

Memuat  Greatbiker,  motor ini mengusung mesin yang sama dengan model sebelumnya, yakni SOHC 154 cc bersilinder tunggal dengan teknologi variable valve actuation (VVA) dan transmisi manual enam percepatan. Dengan spesifikasi ini, motor mampu menghasilkan tenaga sebesar 17,7 dk dan torsi mencapai 14,4 Nm.

Klaim Konsumsi BBM MX King 2024

mx king 2024
(Dok.Yamaha)

Walau tenaganya cukup nendang, konsumsi bahan bakar Yamaha MX King diklaim sangat irit. Bahkan, motor ini mampu menempuh jarak hingga 47 km dengan hanya satu liter bahan bakar.

Pabrikan melengkapinya dengan tangki bahan bakar berkapasitas 5,4 liter. Dengan kapasitas tangki tersebut, motor ini dapat menempuh perjalanan lebih dari 250 kilometer dalam kondisi penuh atau full-tank.

Spesifikasi Lainnya

Secara desain, motor ini masih mempertahankan tampilan yang gagah dengan sentuhan aksen yang memikat. Meskipun demikian, terdapat penyegaran berupa warna dan stripping baru yang lebih sporty.

Tidak hanya itu, terdapat juga pembaruan pada bagian pencahayaan dan desain fairing atau sayap kendaraan. Meskipun terlihat sebagai perubahan kecil, namun hal tersebut memberikan kesan yang berbeda pada kendaraan ini.

MX King 2024 dibekali dengan beragam fitur modern, seperti panel instrumen full digital, soket pengisian daya ponsel, answer back system, smart key system, assist and slipper clutch, pencahayaan full LED, dan sistem pengereman antilock braking system alias ABS.

Motor bebek ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu silver-biru, hitam, dan biru. Harganya dibanderol sebesar 79.500 baht atau sekitar Rp 34,9 jutaan. Konsumen di Thailand yang membeli motor ini akan mendapatkan garansi kendaraan hingga lima tahun atau jarak tempuh 50 ribu km.

Dengan berbagai keunggulan dan fitur yang ditawarkan, Yamaha Exciter alias MX King model 2024 menjadi pilihan menarik bagi para penggemar motor bebek yang mengutamakan performa dan efisiensi bahan bakar.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.