Temukan Pesona Pantai Kijing yang Eksotis di Pontianak

Pesona Pantai Kijing
Tangkap Layar (Instagram: sunsetnusantara)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pantai Kijing merupakan destinasi wisata alam yang unik. Sebuah permata tersembunyi yang berada pada alam tropi kota Singkawang, Kalimantan Barat, Indonesia. Anda akan disuguhkan pemandangan alam yang memukai. Sensasi pasir putihnya memberi ketenangan dan rasa rileks.

Pasir putih ini tidak hanya mengundang Anda untuk bersantai, berjemur di bawah sinar matahari tropis, tetapi juga untuk berjalan-jalan santai di sepanjang pantai. Dengan ciri khas Pantai Kijing yang ditumbuhi banyak pohon kelapa di sepanjang pantai.

Pohon-pohon kelapa ini tidak hanya memberikan suasana alami, tetapi juga menciptakan suasana pantai yang eksotis. Selain itu, Anda dapat menikmati segarnya air kelapa yang dijajakan oleh pedagang lokal. Air kelapa yang manis dan segar, akan membuat energi Anda kembali setelah seharian beraktivitas di pantai.

Anda juga dapat melakukan pendakian ringan ke salah satu bukit yang mengelilingi Pantai Kijing. Bukit-bukit tersebut tidak hanya menjaga udara di sekitarnya agar tetap sejuk dan nyaman, tapi juga menjadi tempat yang sempurna untuk melarikan diri dari kebisingan serta polusi kota.

Selain menikmati keindahan alamnya, pengunjung juga dapat menikmati kuliner khas Pantai Kijing. Di tepi pantai, selain pedagang es kelapa terdapat juga warung yang menyediakan hidangan laut yang lezat.

Warna oranye yang memantul di permukaan laut saat senja tiba menciptakan suasana yang indah dan mempesona. Saat matahari perlahan tenggelam, langit berubah menjadi paduan warna-warni yang memukau, mulai dari oranye cerah hingga ungu lembut. Anda bisa menghasilkan gambar-gambar siluet yang menakjubkan di sini, dan tempat ini adalah surga bagi para fotografer.

BACA JUGA: Resep Pie Susu Pandan Pontianak dengan Cita Rasa Wangi

Jadi, jika Anda merencanakan liburan ke Kota Pontianak jangan lupa jadikan Pantai Kijing dalam daftar destinasi wisata Anda. Pasti akan membuat liburan anda tidak terlupakan, karena banyak moment indah yang bisa kalian dapatkan di pantai yang indah dengan alam tropis yang di suguhkan.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.