Tecno Rilis Inovasi Kamera Masa Depan di Event “Future Lens”

Tecno
Tecno, produsen teknologi asal Shanghai, tengah bersiap untuk menggelar acara bertajuk "Future Lens" di Shanghai.(Foto: Tecno)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Tecno, produsen teknologi asal Shanghai, tengah bersiap untuk menggelar acara bertajuk “Future Lens” di Shanghai. Dalam acara ini, Tecno berencana memamerkan tiga teknologi kamera inovatif yang kemungkinan akan dihadirkan pada perangkat smartphone mereka, khususnya seri Phantom X di masa mendatang.

Inovasi pertama yang akan ditampilkan adalah teknologi adjustable aperture atau bukaan lensa yang dapat berubah-ubah. Desain unik berbentuk W ini terinspirasi dari mata sotong dan dirancang untuk menghilangkan silau dalam kondisi pencahayaan tinggi, seperti pada kondisi backlight yang intens. Teknologi ini menjanjikan pengalaman fotografi yang optimal bahkan dalam situasi pencahayaan yang paling challenging.

BACA JUGA: Dibanderol Cuma Rp7 Jutaan, Tecno Phantom V Flip Jadi Pesaing Berat Samsung dan Oppo

Teknologi kedua yang menarik perhatian adalah Telefoto makro dengan lensa cair, sebuah inovasi yang menjadi yang pertama dalam industri. Meskipun teknologi lensa cair telah dikenal sebelumnya, Tecno menjadi pionir dalam mengaplikasikannya pada modul periskop. Periskop, yang umumnya sulit mencapai fokus makro, dihadirkan dengan ukuran yang lebih kompak melalui penggunaan voltase untuk menyesuaikan kelengkungan lensa secara dinamis. Hal ini memungkinkan fokus makro hingga 5cm dan penggunaan sensor berukuran besar.

Teknologi ketiga, Universal Tone, sudah diperkenalkan sebelumnya oleh Tecno. Berbasis kecerdasan buatan (AI), teknologi ini mengoptimalkan warna kulit dalam foto. Dengan Multi-Skin Tone Restoration Engine, warna kulit disesuaikan secara optimal dan natural, sesuai dengan warna kulit individu. Sementara itu, Local-Tuning Engine mengidentifikasi orang-orang dalam suatu lingkungan dan bermain dengan tone mapping untuk menghasilkan gambar yang lebih mencolok. Terakhir, Computational Portrait Engine memberikan sentuhan estetika pada gambar.

Tecno belum memberikan bocoran kapan teknologi inovatif ini akan diimplementasikan dalam produk mereka. Penggemar dan pengguna smartphone Tecno dapat menantikan kehadiran teknologi kamera masa depan ini di perangkat Tecno yang akan datang.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BAALE gelar tur konser
BAALE Gelar Konser Bertajuk Fortuna di Sumatera!
Pengelolaan Stadion GBLA
PT Persib Bandung Bermartabat Resmi Tandatangani Pengelolaan Stadion GBLA
Laut Indonesia
4 Laut Terdalam Indonesia Ini Akan Buat Anda Tercengang!
Polda Jabar Tolak Gugatan Pegi Setiawan
Polda Jabar Tolak Gugatan Pegi Setiawan
Insiden Pengejaran Mobil Sebabkan Pengendara Motor-Cover
Insiden Pengejaran Mobil Sebabkan Pengendara Motor Tersenggol dan Terjatuh
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
kantor kementerian esdm digeledah
Kantor Kementerian ESDM Digeledah Bareskrim, Terkait Korupsi 2020
Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Pembelian LPG 3 Kg Wajib dengan KTP Subsidi LPG 3 Kg
DPR Usulkan Pemberian Subsidi LPG 3 Kg Diganti Uang Tunai
argentina venezuela copa america 2024
Argentina Kandaskan Ekuador, Maju ke Babak Semifinal Copa America 2024 Lewat Adu Penalti