Target Hugo Samir Bawa Timnas U20 ke Piala Dunia

hugo samir piala dunia
Pemain Timnas U20, Hugo Samir (Foto: PSSI)

Bagikan

QATAR,TM.ID: Hugo Samir, pemain sayap Timnas U20 Indonesia, bertekad membawa skuad utama Garuda Nusantara ke Piala Dunia.

Timna U20 saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Doha, Qatar untuk mengejar target prestasi di Piala AFF U19 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U20 2025 dan lolos ke putaran final Piala Dunia U20 2025 di Chile.

Proses pembentukan tim Garuda Nusantara sudah dimulai di bawah araan pelatih Timnas U20, Indra Sjafri.

Ke TC Qatar, Indra memboyong 26 pemain, termasuk Hugo Samir. Mereka sudah menjalani latihan perdana di Aspire Academy, Doha, Qatar, sejak Sabtu (23/12/2023).

“Target pribadi saya bisa bergabung bersama Timnas U20 ini dan bisa berpartisipasi hingga Piala Dunia (U-20) nanti,” tegas Hugo, dikutip dari laman PSSI, Minggu (24/12).

Ia berharap seterusnya bisa mendapat panggilan dari timnas Indonesia. Apablila terpilih, Hugo berharap bisa membantu Indonesia U20 mencapai semua target.

BACA JUGA: Timnas U20 Indonesia Mulai Jalani Latihan di Qatar

“Kalau target, kami semua satu tim bersama coach (Indra Sjafri), tentu kami ingin lolos lolos Piala Dunia (U-20 2025), kita ingin (lolos ke Piala) AFC (U-20 2025), kemudian di Piala AFF U-19 ingin juara. Pokoknya target kami semua di sini (Timnas U-20) bisa di high level dan bisa bermain di Piala Dunia (U-20 2025),” ungkap Hugo.

Oleh karena itu, ia berharap setiap proses yang dilalui termasuk dalam TC di Doha, Qatar, yang berlangsung sejak Sabtu (23/12), dapat berjalan dengan baik.

Hugo mengaku sangat menikmati latihan perdananya, dan senang bisa berlatih lagi bersama kawan-kawannya meski ada beberapa pemain yang baru kenal.

“Latihan ini juga baik untuk saya mengembalikan kondisi kebugaran tubuh,” ujar Hugo.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat